JUARA.NET - Sergey Morozov adalah jagoan yang bakal menjadi lawan saudara seperguruan Khabib Nurmagomedov, Umar Nurmagomedov, pada seri UFC 257.
Saudara seperguruan Khabib Nurmagomedov, Umar Nurmagomedov, bakal lakoni debutnya di UFC 257 pada 23 Januari mendatang.
Pada seri tersebut, berarti Umar bakal tampil di arena atau oktagon yang sama dengan Conor McGregor.
McGregor sendiri sudah diplot jauh-jauh hari yang lalu bakal bertarung sebagai duel utama menghadapi Dustin Poirier.
Momen pertemuan Khabib dengan McGregor pun menjadi buah bibir yang tentunya terbawa pada seri UFC 257 ini.
Pasalnya, kemungkinan besar Khabib bakal mengambil bagian sebagai tim pelatih Umar untuk duel tersebut.
Baca Juga: Tony Ferguson Beruntung Kalah dan Tidak Bertemu Khabib Nurmagomedov
Baru-baru ini, UFC akhirnya merilis jagoan yang bakal menjadi lawan Umar.
Petarung asal Kazakstan, Sergey Morozov, kembali diplot sebagai lawan Umar.
Sebelumnya Umar memang sudah dijadwalkan bertemu dengan Morozov pada bulan Oktober lalu.
Sayang, Umar harus mundur dari duel setelah kondisi kesehatannya menurun.
Morozov adalah lawan yang tepat untuk mengecek kemampuan yang dimiliki Umar.
Baca Juga: Kabar Gembira dari Khabib, Saudara Seperguruan Lain Siap Obrak-abrik UFC
Morozov total telah bertarung menggendong rekor 16 kali menang dan tiga kali kalah.
Sebelum menjajal UFC, Morosov sempat menggapai kesuksesan bersama ajang M-1.
Morozov bahkan berhasil menyandang status sebagai petarung MMA kelas bantam ranking kelima se-Rusia.
Di sisi lain, Umar juga tidak boleh diremehkan.
Menjadi rekan seperguruan Khabib, Umar masih mempertahankan kesucian rekor pertarungan profesionalnya di angka 12-0.
Baca Juga: Dari 5 Penantang Teratas Kelas Ringan UFC, Khabib Sebut 1 yang Paling Berpeluang Jadi Juara
View this post on Instagram
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Championat |
Komentar