Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Khabib Nurmagomedov Ungkap Alasan UFC Tidak Tanggalkan Sabuk Juaranya

By Dwi Widijatmiko - Selasa, 29 Desember 2020 | 08:00 WIB
Khabib Nurmagomedov mengalahkan Justin Gaethje di UFC 254, Minggu (25/10/2020) dini hari WIB.
TWITTER @ESPNSTATSINFO
Khabib Nurmagomedov mengalahkan Justin Gaethje di UFC 254, Minggu (25/10/2020) dini hari WIB.

JUARA.NET - Juara kelas ringan, Khabib Nurmagomedov, mengungkapkan alasan UFC tidak menanggalkan sabuk yang dipegangnya kendati dia sudah menyatakan pensiun.

Khabib Nurmagomedov mengumumkan dirinya pensiun dari MMA setelah mengalahkan Justin Gaethje di UFC 254 pada akhir Oktober lalu.

Dengan laga melawan Gaethje menjadi pertarungan terakhirnya, berarti Khabib Nurmagomedov pensiun dengan mengusung rekor tanpa kalah 29-0.

Tetapi, sudah dua bulan dari momen Khabib menyatakan pensiun, UFC belum menanggalkan sabuk juara yang dipegang Si Elang dari Dagestan.

Baca Juga: Alasan Mulia Khabib Nurmagomedov Pasrah Dipalak Bocah Berusia 10 Tahun

Hal ini tidak jamak dilakukan karena biasanya UFC akan segera "menyita" sabuk kampiunnya yang pensiun dan cepat-cepat mencari juara baru untuk sabuk juara yang lowong.

Henry Cejudo menyatakan pensiun pada 9 Mei lalu dan sabuk juara kelas bantam langsung ditanggalkan UFC pada 24 Mei.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : MMA Mania


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X