Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dana White Bocorkan Rahasia di Balik Cara UFC Meracik Pertarungan

By Fiqri Al Awe - Kamis, 7 Januari 2021 | 21:30 WIB
Presiden UFC, Dana White.
TWITTER.COM/BLEACHERREPORT
Presiden UFC, Dana White.

JUARA.NET - Orang nomor satu di UFC, Dana White, berbagi rahasia cara kerja timnya dalam merancang jadwal duel di ajangnya.

Soal menghadirkan pertarungan paling menarik, UFC tidak pernah perlu diragukan lagi.

Sejumlah duel besar mentas dan sukses mengambil perhatian.

Salah satu yang paling besar jelas perjumpaan dua rival sejati, Conor McGregor dan Khabib Nurmagomedov.

Di samping kemampuan McGregor dan Khabib sendiri, tentu peran serta tim pembuat pertarungan atau matchmaking juga berperan besar dalam hal itu.

Baca Juga: Tanda-tanda Sabuk Juara Khabib Bakal Dicopot sebelum UFC 257

Blakblakan soal proses penentuan jagoan yang bertarung, Presiden UFC, Dana White, membeberkan beberapa poin penting yang dianut ajangnya.

White bercerita bahwa ranking masih menjadi dasar dari penentuan pertarungan para jagoan.

Di samping ranking, ajangnya juga memperhatikan poin lain, yakni keinginan penggemar.

"Sudah pasti ranking adalah hal yang paling penting. Kami selalu tetap berdasar pada ranking dan selalu menyenangkan melihat juara bertarung melawan ranking 1 atau ranking 1 vs ranking 2," cerita White kepada ESPN dilansir Juara.net dari MMA Junkie.

"Tetapi, Anda juga dapat melihat saat beberapa orang menginginkan pertarungan tersebut, maka kami akan membuatnya," tandas White.

Baca Juga: Bos UFC Sebut 2 Calon Lawan Monster Betina asal China

Selain itu White juga mengaku bahwa ajangnya melihat angka-angka detail seperti statistik pertarungan.

Hal tersebut jelas perlu diperhatikan dan diperbarui untuk terus membuat UFC selalu kompetitif.

"Kami juga melihat semua angka dan detail terkecil dalam membuat pertarungan seperti itu," ungkapnya.

"Anak-anak ini juga ada yang datang dari Contender Series (ajang pencarian bakat petarung UFC), saya tahu banyak orang melihat Contender Series. Ajang itu akan selalu diperbarui karena tetap dalam sistem," pungkasnya.

Kini dengan sudah masuknya mereka di babak tahun baru 2021, kira-kira pertarungan apa yang bakal dibuat UFC? Menarik untuk dinantikan.

Baca Juga: Bos UFC Sampaikan Perkembangan Duel Anak Bau Kencurnya yang Rewel

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : MMAjunkie.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X