JUARA.NET - Petarung veteran UFC, Paul Craig, bakal kembali ke arena oktagon menantang bintang muda yang tengah naik daun, Jamahal Hill.
Duel Paul Craig kontra Jamahal Hill bakal terjadi di hajatan tanggal 20 Maret mendatang dan digelar di eks kelasnya Jon Jones, yaitu berat ringan.
Paul Craig dan Jamahal Hill memiliki ranking nyaris setara di kelas berat ringan. Craig berada di posisi 14 sedangkan Hill di tangga ke-15.
Peringkatnya lebih rendah, tetapi Hill bakal menjadi gacoan UFC di pertarungan ini.
Berpotensi menjadi bintang baru kelas berat ringan, Hill sedang dielus UFC.
Baca Juga: Conor McGregor Laris Berat, Petinju Bintang Rela Pensiun Dini buat Tantang Berduel
Kehadiran Craig sebagai calon lawan adalah sebuah peningkatan level bagi Hill.
Walaupun sudah veteran, Craig tampil bak monster belakangan ini dengan meraih 3 kemenangan stoppage dan 1 hasil imbang dalam 4 laga terbaru.
Craig bakal menjadi ujian yang tepat bagi performa Hill yang sedang naik daun.
Jamahal Hill (8-0, 1 no contest) belum terkalahkan selama karier MMA-nya.
Hill sebenarnya berpeluang menambah jumlah kemenangan TKO-nya saat menjamu Kidson Abreu pada 30 Mei lalu.
Namun, kemenangan Hill dianulir akibat penggunaan ganja, yang mungkin tidak akan pernah terjadi jika aturan larangan penggunaan ganja tersebut sudah dicabut seperti yang berkembang sekarang.
Baca Juga: Jagoan UFC Ini Punya Tangan Paling Mahal di Dunia Olahraga
Kalau bisa mengalahkan Craig, jalan Hill untuk mulai masuk ke top 10 kelas berat ringan bakal menjadi terbuka.
Dengan Jon Jones sudah naik ke kelas berat, UFC tampaknya perlu mencari bintang-bintang baru di divisi ini.
Kelas berat ringan memang bakal kedatangan Israel Adesanya, juara kelas menengah yang dalam waktu dekat akan menghadapi pemegang sabuk peninggalan Jon Jones, Jan Blachowicz.
Akan tetapi, belum tentu Adesanya akan bertahan lama di kelas berat ringan.
View this post on Instagram
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | bjpenn.com |
Komentar