JUARA.NET - Juara kelas ringan UFC, Khabib Nurmagomedov, tidak akan menonton secara langsung UFC 257, hajatan yang disebut-sebut berpengaruh pada masa depannya.
UFC berusaha membujuk Khabib Nurmagomedov untuk membatalkan keputusan pensiun yang diucapkannya pada akhir Oktober lalu.
Bos UFC, Dana White, sudah bertemu dengan Khabib Nurmagomedov pada Jumat (15/1/2021) lalu dan mengungkapkan hasil pembicaraannya dengan sang raja kelas ringan.
"Kalau dia melihat sesuatu yang spektakuler di UFC 257, Khabib akan bertarung lagi," ujar White ketika itu.
Hajatan UFC 257 akan digelar pada 23 Januari dengan mengetengahkan dual 4 jagoan kelas ringan: Conor McGregor vs Dustin Poirier dan Dan Hooker vs Michael Chandler.
Baca Juga: UFC 257 - Conor McGregor Siap Beraksi Spesial, Jawaban Buat Khabib?
UFC 257 bakal berpengaruh pada masa depannya, tetapi ternyata Khabib tidak punya rencana untuk menontonnya secara langsung di Abu Dhabi.
Khabib hanya akan berada di Fight Island sampai Rabu (20/1/2021).
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Yahoo Sports |
Komentar