JUARA.NET - Laga UFC 251 yang mempertemukan Kamaru Usman vs Jorge Masvidal menjadi pertarungan kedua dengan pay-per-view terbanyak di tahun 2020. Namun, Usman menyebut bahwa Colby Calvington lebih berbahaya daripada Masvidal.
Meski menjadi ajang PPV terbanyak kedua setelah Conor McGregor vs Nate Diaz, Kamaru Usman mendapatkan kritikan yang banyak saat berduel dengan Jorge Masvidal di UFC 251 pada 12 Juli tahun lalu.
Dilansir Juara.net melalui Essentiallysport, Kamaru Usman bergulat secara ekstensif dan banyak menggunakan injakan kaki sehingga membuat dirinya menjadi bahan meme atau lelucon di kanal media sosial.
Terlepas dari kritik banyak orang, Kamaru Usman mampu mempertahankan gelarnya dengan mengalahkan Jorge Masvidal, di mana hasil itu menjadi hal terpenting bagi sang juara.
Namun, baru-baru ini Kamaru Usman dimintai pendapatnya tentang penampilan dia di UFC 251 saat berhadapan dengan Jorge Masvidal.
Usman sendiri ternyata memang tidak puas dengan penampilannya ketika itu.
Baca Juga: Conor McGregor Mulai Memble di UFC, Shaquille O'Neal Sebut Wajar
"Saya sedikit tidak senang dengan pertarungan itu. Di titik itu, seperti saya melawan diri saya."
"Saya menyukai duel dengan Colby Covington. Alasannya karena dia mendorong saya untuk bisa melihat diri sendiri dan mengatakan pada diri sendiri."
"Saya bilang pada sendiri: 'Lihat kemampuan yang sudah kamu punyai di kotak peralatan dan kerahkan semuanya'."
Lanjut Kamaru Usman dalam wawancaranya: "Saya berhasil menggunakannya dan menunjukkan di pertarungan itu."
"Tetapi berhadapan dengan Masvidal, saya tidak perlu sedalam itu mengeluarkan segala kemampuan yang saya miliki."
Baca Juga: Diledek Ratu UFC, Jagoan Perempuan Ini Pamerkan Deretan Hasil Keganasan
"Saya pikir hal itu membuat saya sedikit sedih karena seperti saya melawan diri sendiri."
"Melihat ke belakang, saya seharusnya bisa mengerahkan lebih dari itu dan itulah mengapa saya sedikit kecewa," pungkas Usman yang dikutip Juara.net melalui YouTube ESPN.
Duel Usman vs Covington pada 14 Desember 2019 memang lebih atraktif daripada Usman vs Masvidal.
Kedua petarung beradu pukulan tanpa ada duel grappling.
Usman bisa menjatuhkan Covington dua kali sebelum meng-KO lawannya di ronde terakhir.
Selanjutnya The Nigerian Nightmare alias Mimpi Buruk Nigeria, julukan Kamaru Usman, memiliki tantangan berat di duel berikutnya.
Usman harus mempertahankan gelar juaranya berhadapan dengan mantan rekan satu tim, Gilbert Burns, yang tangguh di banyak area saat berduel.
Keduanya dijadwalkan bertanding pada 13 Februari 2021 di laga UFC 258.
Baca Juga: Ngeri! UFC Sajikan Duel Manusia Penghancur Berbobot 120 Kg yang Sedang Buas-buasnya
View this post on Instagram
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | ESPN, YouTube, essentiallysports.com |
Komentar