Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil UFC Vegas 19 - Diselamatkan dari Lutut Terbang, Jagoan Ini Malah Ngamuk

By Dwi Widijatmiko - Minggu, 21 Februari 2021 | 07:01 WIB
Petarung UFC, Julian Erosa, mengalahkan Nate Landwehr di UFC Vegas 19, Minggu (21/2/2021) WIB di Las Vegas.
TWITTER @SHERDOGDOTCOM
Petarung UFC, Julian Erosa, mengalahkan Nate Landwehr di UFC Vegas 19, Minggu (21/2/2021) WIB di Las Vegas.

JUARA.NET - Sampai pertarungan keempat digelar, UFC Vegas 19 menampilkan parade KO di mana salah satu jagoan tidak rela dinyatakan kalah.

UFC Vegas 19 berlangsung di UFC APEX, Las Vegas, pada Minggu (21/2/2021) WIB.

Dua pertarungan pertama berakhir dengan KO.

Di kelas berat, Sergey Spivak mengalahkan Jared Vanderaa dengan sebuah gempuran ground and pound mengerikan.

Kemudian di kelas catchweight, petarung kelas bantam, Aiemann Zahabi, menganvaskan Drako Rodriguez dengan pukulan kanan nan mantap.

Di kelas terbang perempuan, Casey O'Neill melakukan debutnya di UFC dengan gemilang.

Baca Juga: Hasil UFC Vegas 19 - Adik Pelatih GSP Menang, Satu Jagoan Dikacangin

Casey O'Neill belum terkalahkan dalam 5 pertarungan sebelumnya di Eternal MMA.

Di UFC Vegas 19, O'Neill menghadapi Shana Dobson.

Sejak awal terus mendominasi, O'Neill akhirnya menyudahi Dobson di ronde kedua setelah menindih sang lawan itu dan menghujaninya dengan rangkaian pukulan.

KO menarik terjadi dalam pertarungan setelahnya.

Julian Erosa menghadapi Nate Landwehr di kelas bulu.

Pertarungan berlangsung seru dengan kedua jagoan saling beradu serangan.

Erosa berhasil memasukkan sebuah serangan lutut yang membuat Landwehr goyah.

Tetapi, pertarungan berlanjut dengan Landwehr masih mampu membuat perlawanan.

Baca Juga: Sadis! Begini Prediksi Khabib Soal Karier Conor McGregor Selanjutnya

Pukulan Erosa kembali membuka pertahanan Landwehr.

Erosa kemudian melancarkan tendangan lutut terbang yang telak mengenai kepala sampai Landwehr terjatuh.

Wasit segera bergerak cepat menyelamatkan Landwehr dengan memisahkan kedua petarung.

Erosa dinyatakan menang KO, tetapi Landwehr ternyata tidak terima.

Diselamatkan wasit, dia malah ngamuk-ngamuk pada sang pengadil, menyatakan dirinya masih bisa bertarung.

Akan tetapi, Landwehr jelas sudah berada dalam posisi tidak bagus setelah terjatuh terkena serangan lutut Erosa.

Kepalanya tanpa pertahanan dan kalau dilanjutkan, Erosa bakal menghujaninya dengan pukulan yang bisa membuat cedera Landwehr bakal lebih parah.

Baca Juga: Jelang UFC 259, Juara Kelas Bantam Pamer Kekuatan untuk Ancam Musuhnya

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : ESPN, Fox Sports


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X