JUARA.NET - Presiden UFC, Dana White memberikan respons untuk unggahan Khamzat Chimaev yang memutuskan pensiun.
Berita kurang mengenakkan datang dari jagoan kelas welter UFC, yakni Khamzat Chimaev pada Selasa (2/3/2021).
Dalam unggahan di Instagram-nya, anak emas baru UFC ini seperti memutuskan pensiun setelah kondisi kesehatannya tak kunjung membaik akibat terjangkit COVID-19.
Kondisi itu menyebabkan permasalahan di paru-paru Khamzat Chimaev, yang disinyalir membuat duelnya melawan Leon Edwards batal.
Khamzat Chimaev sudah tiga kali batal melawan Leon Edwards dan menjadikan laga ini seolah terkutuk untuknya.
Kondisi yang memburuk membuat Bos UFC, Dana White, langsung menerbangkan Chimaev ke Amerika Serikat untuk mendapatkan perawatan medis terbaik.
Bukannya makin membaik, kondisi monster baru UFC itu disinyalir makin memburuk.
Kondisi itu yang membuat Khamzat Chimaev menyatakan pensiun melalui laman media sosial Instagram miliknya.
Baca Juga: BREAKING NEWS - Hampir Mati karena COVID-19, Khamzat Chimaev Pensiun!
Lihat postingan ini di Instagram
"Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada semua yang telah mendukung saya untuk melangkah di olahraga ini," tulis Chimaev.
"Saya pikir saya sudah selesai. Saya tahu saya tidak berhasil mendapatkan sabuk juara, Tetapi, ini bukan kemenangan paling penting dalam kehidupan."
"Ini mungkin mengecewakan kalian, tetapi tubuh dan hati saya mengatakan segalanya."
Khamzat Chimaev is literally coughing up blood. I’m praying for him. His life is worth more than any athletic achievement. pic.twitter.com/2TiKuahabZ
— ???????????????????? ???????????????????????? ???? (@ProsciuttoJr) March 2, 2021
Di Instagram Story-nya, Khamzat Chimaev juga sempat membagikan gambar saat dirinya batuk darah.
Perkembangan ini langsung mendapatkan respons cepat dari Bos UFC, Dana White.
Presiden UFC menganggap keputusan Chimaev tersebut berlebihan dan cuma emosi negatif sesaat.
Baca Juga: UFC Vegas 20 Sepi KO, Khamzat Chimaev Sampai Dibikin Tertidur
Dana White mengatakan Khamzat Chimaev sudah mendapatkan perawatan terbaik dari tim medis.
"Ketika dia di sini, para dokter merawatnya dan mereka memberinya prednisone yang merupakan steroid," ucap Dana White, dilansir dari MMA Junkie.
"Jadi begini, dia sedang mengonsumsi prednisone, dia seharusnya meminumnya dan beristirahat, membiarkan dirinya pulih."
"Namun, dia justru berlatih hari ini, merasa sakit, dan akhirnya menjadi sangat emosional lalu mengunggah tulisan itu," imbuh White.
Si bos hanya bisa memaklumi tindakan Chimaev yang disebutnya ceroboh.
White juga mengklaim bahwa Chimaev tidak akan pensiun dari UFC.
"Dia seharusnya tidak berlatih, tetapi Anda tahu orang ini liar, dia ingin bertarung di setiap akhir pekan," ucap Dana White.
Baca Juga: Selamat dari Kematian, Penyakit Lama Khamzat Chimaev Kumat Lagi
"Sekarang dia bahkan tidak bisa berlatih, dia menjadi emosional dan mengunggah itu, tetapi dia tidak pensiun," imbuhnya.
Respons dari bos UFC kepada pernyataan Khamzat Chimaev yang memutuskan pensiun tidak terlihat asing bagi para penggemar MMA.
Pasalnya White memberikan respons serupa kepada Khabib Nurmagomedov.
Netizen melalui media sosial Twitter membandingkan perlakuan tersebut dengan Henry Cejudo saat pensiun.
Dulu begitu Cejudo menyatakan pensiun, sabuk juaranya langsung dicopot.
Pensiunnya Chimaev jelas bukan kabar yang baik untuk penggemar MMA, juga bagi Dana White yang bakal kehilangan jagoan potensialnya lagi setelah sebelumnya Khabib juga hengkang.
Bagaimanapun, terlepas ini hanya keputusan emosional sesaat atau bukan, sekarang para penggemar hanya bisa mendoakan supaya Chimaev bisa pulih dari penyakitnya.
Baca Juga: Kena COVID-19, Khamzat Chimaev Dibilang Cemen oleh Petarung Paling Seram
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Twitter, mmajunkie.com |
Komentar