Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jan Blachowicz Bahagia Hancurkan Rencana UFC untuk Israel Adesanya

By Hernindya Jalu Aditya Mahardika - Rabu, 17 Maret 2021 | 13:00 WIB
Duel Jan Blachowicz vs Israel Adesanya di UFC 259, Minggu (7/3/2021) WIB di Las Vegas.
TWITTER @MIRRORFIGHTING
Duel Jan Blachowicz vs Israel Adesanya di UFC 259, Minggu (7/3/2021) WIB di Las Vegas.

JUARA.NET - Juara bertahan kelas berat ringan UFC, Jan Blachowicz, mengaku bahagia bisa hancurkan rencana besar UFC untuk Israel Adesanya jadi jagoan langka.

UFC 259 menampilkan Jan Blachowicz vs Israel Adesanya sebagai main event pada hari Minggu (7/3/2021) WIB di UFC APEX, Las Vegas.

Memasuki oktagon, Jan Blachowicz mengatakan dia akan melakukan teknik gulat kepada Israel Adesanya di awal laga dan bertahan lama melawannya.

Namun, duel menampilkan hal yang jauh berbeda saat Jan Blachowicz berdiri di arena dan saling bertukar serangan dengan Israel Adesanya di awal pertandingan.

Pada ronde-ronde terakhir, Jan Blachowicz mampu mengerahkan teknik gulat dan mengamankan kemenangan untuk laga ini.

"Rencana permainan saat itu menggunakan teknik gulat di awal ronde, tetapi dia sangat cerdik," ucap Jan Blachowicz dikutip Juara.net dari BJPENN.

"Saya mencoba untuk menjatuhkannya di ronde pertama atau kedua dan dia berhasil lolos sangat cepat."

"Saya baru tahu bahwa saya harus menunggu lebih lama, membuatnya lelah, dan menjatuhkannya di lantai, serta tetap bertarung di sana. Lebih baik terlambat daripada tidak sama sekali," kata Blachowicz kepada Scrap Radio.

Baca Juga: Jan Blachowicz Akui Kaget dengan Kekuatan Israel Adesanya pada UFC 259


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : bjpenn.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X