JUARA.NET – Belal Muhammad memberikan cuitan terkait tantangan Vicente Luque kepada Nate Diaz yang mungkin saja akan membuat patah hati bintang UFC 260 tersebut.
Vicente Luque bersua Tyron Woodley pada main card gelaran UFC 260 yang berlangsung Minggu (28/3/2021) WIB di Las Vegas.
Pada duel tersebut, petarung berjulukan Silent Assassin atau Pembunuh Tanpa Suara ini mampu mengalahkan sang mantan juara kelas welter dengan kuncian D’Arce choke.
Dengan kemenangan ini, Vicente Luque mendapatkan kesempatan untuk melakukan wawancara usai duel.
Luque memanfaatkan kesempatan wawancara usai duel tersebut untuk membuat tantangan kepada salah satu petarung fenomenal.
Tak tanggung-tanggung, lawan yang ditantang Vicente Luque adalah sang petarung gangster UFC, Nate Diaz.
Luque berkata bahwa dulu ia pernah menyerukan tantangan kepada jagoan veteran UFC tersebut yang akhirnya berujung hampa.
Baca Juga: Hasil UFC 260 - Mantan Juara Sudah Cupu, Tyron Woodley Kalah 4 Kali Beruntun
Luque berkata bahwa gaya bertarungnya akan cocok dengan Nate Diaz.
"Saya ingin menggunakan kesempatan ini untuk menantang Nate Diaz,” kata Vicente Luque seperti dilansir Juara.net dari Sportskeeda yang mengutip dari Twitter UFC on BT Sport.
“Saya pernah menantangnya di masa lalu.”
“Dia tidak menanggapi.”
“Saya pikir dengan mendapatkan kemenangan besar saat ini, saya akan mendapat kesempatan besar.”
“Gaya saya sangat cocok untuk menghadapinya. Saya akan maju."
“Saya akan memukul wajah semua orang dan mencoba mendapatkan kemenangan KO itu.”
“Menurut saya, duel melawan Nate adalah pertarungan yang sempurna, ayo laksanakan!," pungkas Luque.
Akan tetapi, tantangan Vicente Luque kepada Nate Diaz ini ditanggapi pesimistis oleh jagoan lain.
Baca Juga: Satu Duel Mengerikan yang Pernah Dilakoni oleh Kamaru Usman di UFC
Jagoan yang dimaksud adalah Belal Muhammad.
Petarung Muslim korban colokan mata Leon Edwards ini membuat pernyataan yang mungkin saja mampu mematahkan hati petarung dengan rekor 20-7-1 itu.
Belal Muhammad berujar bahwa Nate Diaz tidak akan mau melawan petarung yang tak punya nama mentereng seperti Conor McGregor, Jorge Masvidal, dan tentu saja dirinya sendiri.
“Jika nama Anda bukanlah McGregor, Masvidal, atau Muhammad, Nate Diaz tidak akan bertarung dengan Anda.”
Nate Diaz sendiri beberapa waktu lalu memang sempat menyatakan bahwa dia bersedia untuk kembali bertarung.
Baca Juga: Tak Bisa Balas Pencolok Mata, Jagoan Muslim Incar Legenda Grappler
Sejumlah jagoan seperti Charles Oliveira dan Dustin Poirier pun masuk dalam radarnya.
Namun, sang gangster UFC ini menyatakan bahwa dia hanya mau bertarung di kelas welter dan cuma mau melawan juara.
Jika saja di masa depan Vicente Luque dapat menjadi juara kelas welter, mungkin dia bisa bersua petarung impiannya itu.
If your name isn’t mcgregor masvidal or Muhammad Nate Diaz ain’t fighting you
— Belal Muhammad (@bullyb170) March 28, 2021
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Twitter, Sportskeeda, UFC |
Komentar