Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Resmi 3 Juara Dunia, Khabib Nurmagomedov Ucapkan Selamat kepada Afrika

By Hernindya Jalu Aditya Mahardika - Minggu, 28 Maret 2021 | 20:00 WIB
Tiga juara UFC asal Afrika: Francis Ngannou, Kamaru Usman, dan Israel Adesanya.
TWITTER @FRANCIS_NGANNOU
Tiga juara UFC asal Afrika: Francis Ngannou, Kamaru Usman, dan Israel Adesanya.

JUARA.NET - Gelaran UFC 260 baru saja menciptakan sejarah dengan munculnya Francis Ngannou sebagai juara dunia ketiga yang berasal dari Afrika.

Laga utama UFC 260, Minggu (28/3/2021) WIB di Las Vegas, Amerika Serikat, adalah perebutan sabuk juara kelas berat antara sang juara bertahan, Stipe Miocic, melawan penantang peringkat pertama Francis Ngannou.

Laga ini merupakan pertemuan kedua setelah Stipe Miocic berhasil mendominasi Francis Ngannou dengan angka mutlak di UFC 220.

Kekalahan tersebut tidak membuat Francis Ngannou menyerah.

Dirinya justru mampu kembali tampil impresif dengan menang 4 kali secara beruntun melalui KO di ronde pertama.

Berkembang menjadi monster KO, Francis Ngannou berhasil mengalahkan sang juara bertahan, Stipe Miocic, melalui KO di ronde kedua dalam laga utama UFC 260.

Dengan kemenangan ini, Francis Ngannou dinobatkan sebagai raja baru kelas berat UFC.

Baca Juga: Francis Ngannou Menang Brutal, Bos UFC: Jika Saya Jon Jones, Saya ke Kelas Menengah Saja


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : juara.net, Twitter, essentiallysports.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X