Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

UFC Vegas 23 - Jagoan Paling Seram Anut Mazhab Tinju Mike Tyson, Marvin Vettori Tak Gentar

By Fiqri Al Awe - Rabu, 7 April 2021 | 14:00 WIB
Petarung kelas menengah, Marvin Vettori yang bakal tampil pada UFC Vegas 23 ujung pekan nanti (11/4/2021) WIB.
TWITTER.COM/MUNDOMMASPORT
Petarung kelas menengah, Marvin Vettori yang bakal tampil pada UFC Vegas 23 ujung pekan nanti (11/4/2021) WIB.

JUARA.NET - Jelang UFC Vegas 23, jagoan asal Italia, Marvin Vettori memberikan komentarnya terkait duel melawan Kevin Holland yang ber-mazhab tinju seperti Mike Tyson.

Rehat satu pekan usai jadwal terakhirnya, ajang tarung UFC kembali menggila pada ujung pekan nanti (11/4/2021) waktu Indonesia.

Kali ini giliran dua jagoan kelas menengah yang sengaja UFC sabung.

Tak tanggung-tanggung, kedua jagoan tersebut ialah petarung asal Italia, Marvin Vettori, dan jagoan paling seram di UFC tahun 2020, Kevin Holland.

Sejatinya jadwal duel bertajuk UFC Vegas 23 ini merupakan hajatan besar pertemuan Marvin Vettori dengan pejuang dari Eropa lainnya, Darren Till.

Sayang, Darren Till terpaksa mundur dari duel usai alami cedera tulang selangka saat mempersiapkan diri.

Dapat musuh pengganti yang terbilang terpilih dadakan, Marvin Vettori sepertinya tidak terlalu bingung.

Kepada Juara.net, jagoan UFC penggemar klub sepak bola AC Milan ini bahkan mengaku tidak banyak melakukan penyesuaian.

Baca Juga: Sah, Jagoan Paling Seram Sikat Pecundang Israel Adesanya di Jadwal UFC Vegas 23

Praktis penyesuaian yang perlu dilakukan olehnya hanya dari segi gaya bertarung.

Hal ini wajar ia lakukan mengingat Darren Till memang bergaya duel southpaw sedangkan lawannya besok di UFC Vegas 23, Kevin Holland, punya gaya duel ortodoks.

"Ada sedikit penyesuaian karena Till bergaya southpaw sedangkan Holland bergaya ortodoks," kata Vettori.

"Tetapi secara keseluruhan, tidak ada penyesuaian besar-besaran," sambungnya.

Tak jauh berbeda dengan tinju, dua jenis stance yang kerap dipakai jagoan-jagoan UFC adalah southpaw dan ortodoks.

Di antara dua stance ini, ortodoks memang jadi yang paling sering digunakan mengingat kebanyakan petarung bukanlah seorang kidal.

Beberapa jagoan tinju dunia yang menganut mazhab stance ortodoks antara lain Floyd Mayweather, Muhammad Ali, hingga Mike Tyson.

Meski minim penyesuaian menghadapi Holland yang menggunakan kuda-kuda ortodoks, Vettori tetap optimistis dapat memenangi duel UFC Vegas 23.

Baca Juga: Bukan Lagi Si Mulut Besar, Kevin Holland Bakal Berubah di UFC Vegas 23

Penuh keyakinan, Vettori percaya dirinya mampu menghancurkan Holland.

"Saya siap menghancurkan orang ini," tutur Vettori percaya diri.

Tidak heran jika Vettori maju ke UFC Vegas 23 dengan penuh rasa percaya diri.

Pasalnya ia tengah dalam tren sempurna di empat pertarungan terakhirnya.

Kekalahan terakhir Vettori terjadi sudah cukup lama yakni di tahun 2018 dari raja kelas menengah UFC saat ini, Israel Adesanya.

Saat itu bahkan Vettori mampu menyulitkan Israel Adesanya yang akhirnya hanya menang split decision atau perhitungan angka tipis.

Terlepas dari hal ini, jadwal UFC Vegas 23 juga menyajikan sejumlah duel brutal lainnya.

Salah satunya adalah kembalinya jagoan nyentrik, Mike Perry, yang akan menghadapi Daniel Rodriguez, dan duel istri ratu UFC, Nina Ansaroff, melawan Mackenzie Dern.

Baca Juga: Tak Ada Akhlak! Petarung UFC Ini Rela Hajar Jagoan Cantik demi Rp3,5 Miliar

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : juara.net


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X