Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pendepak Valentino Rossi Ternyata Tak Ngeri-Ngeri Amat di MotoGP Doha 2021

By Fiqri Al Awe - Rabu, 7 April 2021 | 21:15 WIB
Pengganti Valentino Rossi di kursi Yamaha Monster Energy pada MotoGP 2021, Fabio Quartararo.
MotoGP.com
Pengganti Valentino Rossi di kursi Yamaha Monster Energy pada MotoGP 2021, Fabio Quartararo.

JUARA.NET - Soal top speed di MotoGP Doha 2021, pendepak Valentino Rossi, Fabio Quartararo, ternyata masih belum ada apa-apanya.

Fabio Quartararo, yang jadi pengganti Valentino Rossi duduk di kursi panas tim pabrikan Yamaha, menorehkan prestasi mentereng pada MotoGP Doha 2021 beberapa waktu yang lalu.

Memulai start MotoGP Doha 2021 dari tempat ke-5, Fabio Quartararo sukses menyelesaikan balapan sebagai kampiun.

Fabio Quartararo bahkan menjadi satu-satunya pembalap Yamaha yang naik podium MotoGP Doha 2021 di atas duo Ducati satelit, Johann Zarco dan Jorge Martin.

Atas kemenangan ini, Fabio Quartararo berhak bercokol di peringkat ke-2 dalam klasemen sementara pembalap MotoGP 2021.

Bicara soal kehebatan sang pendepak Valentino Rossi di MotoGP Doha 2021 sepertinya tidak akan ada habisnya.

Meski demikian, ternyata pencapaian Fabio Quartararo di MotoGP Doha 2021 belum termasuk ngeri-ngeri amat.

Apalagi, saat topik pembicaraan beralih ke masalah top speed atau kecepatan tertinggi di MotoGP Doha 2021.

Baca Juga: Hasil MotoGP Doha 2021 - Ducati Kecele Yamaha Lagi, Valentino Rossi Masih Megap-megap

Dilansir Juara.net dari Speedweek, melibas Sirkuit Losail di Qatar sepanjang 1.068 km, Quartararo hanya berhasil mendapatkan top speed di angka 346,1 km/jam.

Di barisan tim Yamaha, capaian Quartararo ini bahkan tidak ada apa-apanya ketimbang pembalap gaek MotoGP, Valentino Rossi.

Pasalnya, Valentino Rossi menjadi pembalap Yamaha paling cepat pada MotoGP Doha 2021 bersama rekan Quartararo, Maverick Vinales.

Dari sesi latihan bebas, kualifikasi, hingga balapan, Valentino Rossi dan Maverick Vinales sukses sama-sama menggapai catatan top speed terbaik di angka 347,2 km/jam.

Top speed ngebut tersebut dipetik Valentino Rossi tepatnya pada sesi latihan bebas kedua atau FP2, sedangkan Vinales mencapainya pada sesi balapan MotoGP Doha 2021.

Meski begitu, Quartararo setidaknya punya top speed yang lebih baik ketimbang rekan Valentino Rossi, Franco Morbidelli.

Sepanjang seri MotoGP Doha 2021, Franco Morbidelli hanya mampu menyabet top speed di angka 342,8 km/jam.

Angka tersebut membuat Morbidelli menjadi dua pembalap terbawah soal urusan top speed.

Baca Juga: Pendepaknya Juara MotoGP Doha 2021, Begini Komentar Singkat Valentino Rossi

Terlepas dari capaian top speed para pembakap Yamaha, pemegang top speed nomor satu di MotoGP Doha 2021 adalah Johann Zarco.

Bau-bau Johann Zarco bakal ngacir sejatinya sudah tercium dari seri sebelumnya.

Pasalnya Zarco berhasil memecahkan rekor lewat capaian top speed sepanjang sejarah MotoGP di angka 362,4 km/jam.

Benar saja, pada MotoGP Doha 2021, Zarco kembali mencatatkan rekor top speed tercepat meski masih kalah cepat ketimbang capaiannya di seri sebelumnya, yakni 356,4 km/jam.

Bicara soal top speed, Ducati memang tidak perlu diragukan lagi.

Di MotoGP Hoha 2021 saja, lima besar penggondol top speed terbaik berhasil disapu bersih oleh produsen motor asal Italia ini.

Baca Juga: MotoGP Qatar 2021 - Johann Zarco Pecah Rekor, Jakarta-Surabaya Dua Jam!

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Speedweek.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X