Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jon Jones Ingin Jadi Monster Kelas Berat Sebesar Francis Ngannou

By Dwi Widijatmiko - Jumat, 9 April 2021 | 21:30 WIB
Petarung kelas berat UFC, Francis Ngannou (kiri) dan Jon Jones (kanan).
TWITTER.COM/WHATSUPSE
Petarung kelas berat UFC, Francis Ngannou (kiri) dan Jon Jones (kanan).

JUARA.NET - Masih optimistis bakal manggung melawan Francis Ngannou di kelas berat UFC, Jon Jones ingin terus membentuk tubuh sampai sebesar calon lawannya itu.

Isu duel melawan Francis Ngannou sudah mengemuka sejak Jon Jones menanggalkan sabuk juara kelas berat ringan dan memutuskan naik ke kelas berat.

Debut Jon Jones di divisi para titan itu disebut-sebut akan langsung berupa perebutan sabuk juara menghadapi pemenang duel Stipe Miocic vs Francis Ngannou di UFC 260.

Sekarang Francis Ngannou sudah keluar sebagai pemenang UFC 260 sehingga Jon Jones praktis digadang-gadang bakal menghadapinya.

Kendala muncul saat UFC dan Jon Jones ternyata belum mencapai kesepakatan soal bayaran.

Baca Juga: Sengketa Gaji dengan UFC Makin Rumit, Jon Jones Dipaksa Pensiun

Dengan negosiasi berlangsung berlarut-larut, UFC kini berbelok dengan dikabarkan punya rencana alternatif.

Jika kesepakatan dengan Jones gagal tercapai, UFC akan mengaku Ngannou dengan Si Raja KO, Derrick Lewis.

Akan tetapi, Jones tetap percaya diri pada akhirnya kesepakatan dengan UFC bakal tercapai.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : MMA News


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X