Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

UFC Vegas 25 - Khabib Ada Cacat, Jagoan Georgia Sempurna dan Kejar Rekor GSP

By Dwi Widijatmiko - Sabtu, 1 Mei 2021 | 09:00 WIB
Petarung UFC asal Georgia, Merab Dvalishvili punya rekor bantingan yang luar biasa.
instagram.com/merab.dvalishvili
Petarung UFC asal Georgia, Merab Dvalishvili punya rekor bantingan yang luar biasa.

BOLASPORT.COM - UFC Vegas 25 pada Minggu (2/5/2021) WIB akan menampilkan aksi salah satu jagoan takedown terbaik seantero oktagon, Merab Dvalishvili.

Bertarung di kelas bantam, Merab Dvalishvili akan menghadapi Cody Stamann di salah satu laga main card UFC Vegas 25.

Menempati peringkat 12 dalam daftar penantang kelas bantam UFC, Merab Dvalishvili adalah seorang jagoan takedown.

Petarung asal Georgia ini rata-rata melakukan 7,71 bantingan dalam sebuah pertarungan.

Catatan ini jauh di atas pensiunan UFC yang juga dikenal sebagai salah satu jagoan terbaik dalam hal takedown, Khabib Nurmagomedov.

Baca Juga: Dikontrol Pelatih Sinting, Jagoan Veteran Akhirnya Dipecat UFC

Spesialis pertarungan bawah, Khabib mengandalkan takedown sebagai cara untuk mendominasi lawannya di setiap duel.

Sepanjang kariernya di UFC, Khabib melakukan rata-rata 5,32 takedown per pertarungan.

Akan tetapi, Khabib memiliki cacat soal melakukan bantingan.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : UFC, MMA By The Numbers


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X