Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Menangi Main Event Dadakan, Marina Rodriguez Sasar Pecundang Duel Terhebat 2020

By Reinaldo Suryo Negoro - Minggu, 9 Mei 2021 | 17:30 WIB
Marina Rodriguez membuat kejutan dengan mengalahkan Amanda Ribas di UFC 257, Minggu (24/1/2021) pagi WIB di Abu Dhabi.
TWITTER @UFCNEWS
Marina Rodriguez membuat kejutan dengan mengalahkan Amanda Ribas di UFC 257, Minggu (24/1/2021) pagi WIB di Abu Dhabi.

JUARA.NET – Petarung kelas jerami perempuan UFC, Marina Rodriguez, mengatakan bahwa dia berniat berduel dengan Joanna Jedrzejczyk setelah menang di UFC Vegas 26.

Marina Rodriguez menghadapi Michelle Waterson di laga main event UFC Vegas 26 yang berlangsung pada Minggu (9/5/2021) WIB.

Persiapan Marina Rodriguez menyambut duel 5 ronde ini terhitung mepet karena baru diberitahu seminggu sebelum maju menggantikan main event antara Cory Sandhagen vs TJ Dillashaw.

Meskipun begitu, jagoan cantik asal Brasil ini tetap unggul atas Si Seksi Karate dengan keputusan angka mutlak.

Dengan mengalahkan Michelle Waterson, jagoan ranking 6 ini kemungkinan besar bakal naik peringkat.

Tidak aneh jika Marina Rodriguez melayangkan tantangan pada petarung-petarung ranking teratas kelas jerami.

Dilansir Juara.net dari MMAJunkie, Marina Rodriguez mengungkapkan siapa lawan yang bakal ia sasar setelah ini.

Rodriguez berkata bahwa dia berniat untuk bertarung dengan jagoan top 3.

Baca Juga: Hasil UFC Vegas 26 - Hampir Kena Comeback, Marina Rodriguez Kalahkan Si Seksi Karate

 

 


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Juara.net, MMAjunkie.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X