JUARA.NET - Mantan jagoan UFC, Anthony Johnson, baru-baru ini ditangkap polisi usai meraih kemenangan keren melalui comeback dan KO di ajang Bellator MMA.
Anthony Johnson yang disebut-sebut memiliki pukulan paling mengerikan di UFC baru-baru ini berhasil meraih kemanangan impresif di Bellator MMA.
Jagoan berjulukan Rumble ini berhasil meraih kemenangan melalui KO di ronde kedua menghadapi Jose Augusto di Bellator 258 pada 7 Mei lalu.
Kemenangan ini dibilang menakjubkan sebab di ronde pertama, Anthony Johnson hampir dibuat kalah melalui KO.
Ajaibnya, Anthony Johnson justru mampu melakukan comeback dan membalikkan keadaan di babak kedua untuk keluar sebagai pemenang.
Sayangnya, kemenangan perdana Anthony Johnson di Bellator MMA kemudian harus tercoreng karena masalah hukum.
Dilansir Juara.net dari BJPenn, Anthony Johnson ditangkap polisi karena dugaan penggunaan kartu kredit secara ilegal di bulan November 2019.
Johnson menggunakan kartu kredit secara ilegal untuk melakukan pembelian tiket liburan dari Newark, New Jersey, menuju Ft. Lauderdale, Florida.
Johnson disebut sebagai penumpang yang menggunakan tiket yang dibeli dengan kartu kredit tanpa izin pemilik tersebut.
Baca Juga: Hasil Bellator 258 - Ada Hidung Hancur, Mantan Jagoan UFC Menang KO
Kepolisian New Canaan kemudian langsung menahan Anthony Johnson usai berhasil meraih kemenangan di Bellator 258.
Anthony Johnson ditahan dengan dakwaan pencurian identitas dan menghabiskan lebih kurang 500 dolar AS atau setara 7 juta rupiah dari kartu kredit yang dicuri.
Menurut laporan, Johnson telah dibebaskan dengan uang jaminan 500 dolar AS dan akan hadir di pengadilan pada akhir bulan ini.
Pertarungan dan kemenangan pertama Anthony Johnson di Bellator MMA jadi harus tercoreng dengan kejadian ini.
Johnson berhasil mengalahkan Augusto di perempat final Grand Prix kelas berat ringan Bellator dan melaju menuju babak semifinal menghadapi Vadim Nemkov.
Sebelum menjalani debut di Bellator, Anthony Johnson terakhir kali bertarung saat masih berada di bawah panji-panji UFC.
Saat itu Johnson harus kalah di tangan Daniel Cormier melalui kuncian di bulan April 2017 dan laga itu merupakan pertarungan terakhirnya selama berkarier di UFC.
Baca Juga: Reuni Jagoan Buangan UFC Batal, Monster KO Ngaku Sempat Frustrasi
Semula di Bellator 258, Johnson dijadwalkan bersua dengan mantan jagoan UFC lainnya, yaitu Yoel Romero.
Namun, Romero terpaksa mundur akibat masalah kesehatan dan kemudian digantikan oleh Jose Augusto melalui pemberitahuan singkat.
Cukup disayangkan momentum kembalinya Anthony Johnson bertarung harus terganggu akibat masalah ini.
Pihak Bellator sendiri belum berkomentar mengenai kasus yang menjerat petarungnya dan apakah masalah ini akan berdampak pada posisi Johnson di turnamen Grand Prix.
Baca Juga: Pamer Susut Berat 30 Kg, Mantan Jagoan UFC: Tak Ada Alasan Susah Turunkan Bobot
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | bjpenn.com |
Komentar