Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Marc Marquez Gagal Finis, Manajer Repsol Honda Tak Khawatir karena Ini

By Hernindya Jalu Aditya Mahardika - Selasa, 18 Mei 2021 | 18:00 WIB
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, saat menjalani tes resmi di Sirkuit Jerez, Spanyol, 4 Mei 2021.
HONDA RACING CORPORATION
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, saat menjalani tes resmi di Sirkuit Jerez, Spanyol, 4 Mei 2021.

JUARA.NET - Manajer Repsol Honda, Alberto Puig, tak khawatir Marc Marquez gagal finis di MotoGP Prancis 2021 karena mentalnya.

Marc Marquez kembali menjadi sorotan di seri MotoGP Prancis 2021 pada Minggu (16/5/2021) di Sirkuit Le Mans.

Baru pulih dari cedera, Marc Marquez justru tampil trengginas di Sirkuit Le Mans

Memulai balapan dari posisi keenam, The Baby Alien mampu merangsek posisi terdepan.

Hal itu disebabkan karena perubahan cuaca terjadi di Sirkuti Le Mans dan menyebabkan terjadinya flag-to-flag race.

Sayangnya, Marc Marquez gagal mempertahankan keunggulannya tersebut karena mengalami crash hingga dua kali.

Marc Marquez terpaksa menyudahi balapan dengan gagal finis pada MotoGP Prancis 2021.

Hasil ini tentunya mendapatkan perhatian dari manajer Repsol Honda, Alberto Puig.

Merasa marah karena gagal finis, tetapi Alberto Puig juga merasa lega dan senang dengan apa yang di tampilkan Marquez di Sirkuit Le Mans.

Baca Juga: Marc Marquez Dibuat Murka Saat Jatuh 2 Kali pada MotoGP Prancis 2021


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Crash.net


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X