Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Marvin Vettori Dibuat Tergila-gila MMA oleh Dua Jagoan Veteran Ini

By Hernindya Jalu Aditya Mahardika - Sabtu, 22 Mei 2021 | 14:00 WIB
Petarung UFC asal Italia, Marvin Vettori.
TWITTER @MACLIFEOFFICIAL
Petarung UFC asal Italia, Marvin Vettori.

JUARA.NET - Petarung kelas menengah UFC, Marvin Vettori, dibuat tergila-gila pada dunia seni bela diri campuan karena dua jagoan veteran MMA.

Berasal dari negeri yang masyhur akan sepak bola, yaitu Italia, Marvin Vettori justru mengambil keputusan karier yang begitu berbeda.

Berasal dari Italia, anak muda di sana biasanya berkeinginan menjadi seorang pemain sepak bola profesional.

Namun, Marvin Vettori justru melakukan hal lain.

Jagoan berjulukan The Italian Dream ini justru memilih berkarier sebagai atlet MMA.

Berasal dari sebuah kota kecil di mana kebanyakan orang tidak terlalu paham tentang olahraga MMA, Marvin Vettori justru dibuat tergila-gila bela diri campuran karena dua jagoan.

Dua jagoan itu merupakan legenda dalam olahraga MMA, yaitu Wanderlei Silva dan Fedor Emelianenko.

Kedua sosok inilah yang mendorong Marvin Vettori menjadi jagoan papan atas kelas menengah UFC.

Baca Juga: Marvin Vettori Sebut Israel Adesanya Tak Berguna, Kevin Holland Lebih Hebat

"Saya begitu terpesona dengan yang saya ingat adalah Fedor Emelianenko," kata Marvin Vettori dikutip Juara.net dari Sportskeeda.

"Di bagian pucuk kepala saya, jika Anda memberitahu siapa petarung yang membuat saya tergila-gila akan MMA, maka orang itu adalah Fedor Emelianenko dan Wanderlei Silva."

"Saya ingat Wanderlei Silva. Saya ingat rasanya menonton video Silva. Video itu menampilkan Silva berlatih dan cuplikan KO serta semacamnya."

"Saya seperti: 'Kawan, orang ini adalah manusia super'. Saya ingin menjadi seperti dia. Benar-benar seperti dia."

"Yang lainnya Anda tahu. Keduanya hebat, tetapi dengan cara yang berbeda. Fedor seperti begitu dingin layaknya es," lanjut Marvin Vettori.

Vettori menyinggung dan mengagumi perbedaan gaya bertarung yang dimiliki Wanderlei Silva serta Fedor Emelianenko.

Wanderlei Silva merupakan petarung dengan gayanya yang berapi-api dan eskpresif, sedangkan Fedor Emelianenko jagoan yang tenang dan tidak emosional.

Baca Juga: Bos UFC Kabulkan Keinginan Marvin Vettori Hadapi Israel Adesanya

Kehadiran kedua petarung tersebut sukses menginspirasi Marvin Vettori mencapai laga perebutan sabuk juara kelas menengah UFC.

Vettori dipastikan akan hadir sebagai penantang Israel Adesanya dalam laga perebutan sabuk juara kelas menengah UFC.

Duel ini akan dihelat dalam seri UFC 263 yang berlangsung pada Minggu (13/6/2021) WIB di Gila River Arena, Arizona, Amerika Serikat.

Jika berhasil mengalahkan Israel Adesanya, Marvin Vettori untuk pertama kalinya akan menjadi juara asal Italia dalam sejarah UFC.

Baca Juga: UFC Vegas 27 - Misi Lumat Jagoan yang Berpotensi Cekik Israel Adesanya

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : sportskeeda.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X