Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Moto2 Italia 2021 - Duka dan Bahagia Duo Pertamina Mandalika SAG di Mugello

By Fiqri Al Awe - Minggu, 30 Mei 2021 | 18:09 WIB
Bo Bendsneyder, pembalap tim Indonesia, Pertamina Mandalika SAG yang berjuang merebut hasil Moto2 Italia 2021 terbaik pada Minggu (30/5/2021).
MotoGP.com
Bo Bendsneyder, pembalap tim Indonesia, Pertamina Mandalika SAG yang berjuang merebut hasil Moto2 Italia 2021 terbaik pada Minggu (30/5/2021).

JUARA.NET - Duo pembalap tim Indonesia, Pertamina Mandalika SAG, bertarung habis-habisan kala mencari hasil Moto2 Italia 2021 terbaik pada Minggu petang (30/5/2021) di Sirkuit Mugello.

MotoGP 2021 menjadi musim perdana tim Pertamina Mandalika SAG tampil di kelas Moto2.

Duo pembalap luar negeri, Thomas Luthi dan Bo Bendsneyder, ditunjuk oleh tim Indonesia tersebut demi hasil MotoGP 2021 sempurna khususnya di kelas Moto2.

Setelah lima seri balapan yang sudah digelar, hasil Moto2 terbaik Pertamina Mandalika SAG adalah finis di tempat ke-5.

Tentu tim Pertamina Mandalika SAG belum bisa puas dengan hasil tersebut.

Oleh karena itu, Pertamina Mandalika SAG wajib berjuang keras demi memetik hasil Moto2 Italia 2021 terbaik mereka.

Menariknya, Thomas Luthi justru mundur dari Moto2 Italia 2021.

Ia mundur dari balapan untuk menemani rekan senegaranya, Jason Dupasquier, yang sempat dirawat di rumah sakit karena kecelakaan horor di Moto3 Italia 2021 kemarin.

Sayang, duka mendalam jelas dirasakan Thomas Luthi usai Jason Dupasquier meninggal dunia pada Minggu sore (30/5/2021) WIB.

Di sisi lain, pembalap Pertamina Mandalika SAG lainnya, Bo Bendsneyder, tetap membalap dan mendapatkan hasil Moto2 Italia 2021 yang cukup kompetitif.

Baca Juga: Hasil Kualifikasi Moto2 Italia 2021 - Duo Pertamina Mandalika SAG Sikat Balapan dari Posisi Ini

Jalannya Balapan Moto2 Italia 2021

Lights off atau lampu tanda balapan dimulai telah mati, Raul Fernandez melaju memimpin rombongan.

Di posisi kedua, rekan setim Raul Fernandez, Remy Gardner, terus menguntit dari belakang.

Tak mau kalah dari persaingan di depan, pembalap Pertamina Mandalika SAG, Bo Bedsneyder, melakukan start yang baik.

Ia sukses merangsek dua posisi dan berada di tempat ke-14 dalam hasil Moto2 Italia 2021 sementara tepat berada di depan Aron Canet.

Memasuki putaran ke-4, pembalap dari tim MV Agusta, Lorenzo Baldassarri terjatuh dari motornya.

Bersamaan dengan hal itu, dua pembalap terdepan mulai membuat jarak dari pembalap tempat ke-3, Sam Lowes.

Lima putaran berselang, Raul Fernandez makin menjauh dengan gap atau jarak di angka lebih dari 1 detik.

Di belakang Raul Fernandez, terpantau Remy Gardner dan Sam Lowes bertarung memperebutkan hasil Moto2 Italia di tempat ke-2.

Baca Juga: Hasil Kualifikasi MotoGP Italia 2021 - Helm Spesial Tak Beri Valentino Rossi Tuah

Manuver ciamik dilakukan Sam Lowes pada putaran ke-10.

Pembalap asal Inggris tersebut sukses menyalip sang pemimpin klasemen untuk menempati posisi ke-2.

Di saat yang sama, pembalap Pertamina Mandalika SAG, Bo Bendsneyder, terpantau merosot ke posisi 15.

Pada putaran ke-13, pembalap tim Federal Oil Gresini, Fabio Di Giannantonio, yang tengah berada di tempat ke-4 justru terjatuh.

Menjelang last lap atau putaran terakhir, sesi mencari hasil Moto2 Italia 2021 tidak menunjukkan geliat yang signifikan.

Sam Lowes yang mulai menempel Raul Fernandez malah harus terjatuh saat balapan kurang enam putaran lagi.

Akhirnya, tiga pembalap terdepan berturut-turut yang menginjak garis finis adalah Remy Gardner, Raul Fernandez, dan Joe Roberts.

Sedangkan hasil Moto2 Italia 2021 untuk Bo Bendsneyder, yang notabene pembalap Pertamina Mandalika, adalah tempat ke-15.

Sebuah hasil yang cukup kompetitif untuk Pertamina Mandalika SAG karena setidaknya memetik 1 poin. 

Hasil Balapan Moto2 Italia 2021

Hasil balapan Moto2 Italia 2021, Minggu (30/5/2021).
MotoGP.com
Hasil balapan Moto2 Italia 2021, Minggu (30/5/2021).

Baca Juga: Pinang Marc Marquez Gabung Timnya di MotoGP, Valentino Rossi Wajib Penuhi Syarat Ini

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : MotoGP.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X