JUARA.NET – Raja kelas berat ringan, Jan Blachowicz, kini sudah mendapatkan respek yang selalu diharapkannya selama ini.
Pasca-UFC 259, Jan Blachowicz mengatakan bahwa dia merasa kurang dihargai orang-orang.
Pernyataan Jan Blachowicz ini bukanlah tanpa dasar.
Dalam dua duel perebutan titel yang dijalaninya, petarung asal Cieszyn ini selalu berstatus sebagai non-unggulan.
Meski berstatus non-unggulan, Jan Blachowicz terbukti menjadi pihak yang akhirnya menang di atas oktagon.
Pada duel perebutan titel pertamanya, petarung berusia 38 tahun terebut berhasil membuat KO Dominick Reyes pada ronde kedua.
Saat itu juga, Blachowicz ditahbiskan menjadi raja kelas berat ringan UFC yang baru menggantikan Jon Jones.
Baca Juga: Hadapi Versi Terhebat Lawan, Jan Blachowicz Pilih Main Aman di UFC 266
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Juara.net, Sportskeeda |
Komentar