JUARA.NET – Fabio Quartararo berkata bahwa dia layak untuk mendapatkan bendera hitam dan menilai ada keputusan salah lain yang diambil MotoGP.
Dalam balapan yang diselenggarakan di Sirkuit Catalunya pada Minggu (6/6/2021), terdapat dua pelanggaran yang dibintangi oleh pemuncak klasemen MotoGP 2021 saat ini, Fabio Quartararo.
Pelanggaran pertama Fabio Quartararo adalah saat pembalap bernomor 20 itu mengambil jalur pintas saat sadar dirinya tertinggal dari Johann Zarco.
Setelah itu, pembalap Prancis ini masih belum habis dalam menyita perhatian penonton.
Pelanggaran yang kedua lebih terlihat sensasional kala dia berkendara dengan ritsleting jaket terbuka dan membuang pelindung dadanya.
Hal ini dianggap melanggar protokol keamanan berkendara di MotoGP di mana aksi tersebut dapat membahayakan diri sendiri dan pengendara lain.
Sontak saja aksi Quartararo ini membuat sejumlah pihak berpendapat bahwa dia seharusnya mendapatkan bendera hitam yang artinya didiskualifikasi dari balapan.
Baca Juga: Soal Penalti Quartararo, Valentino Rossi Sebut Aturan MotoGP Tidak Tepat dan Membingungkan
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Juara.net, Crash.net |
Komentar