JUARA.NET - Jagoan kelas ringan UFC, Drew Dober, benar-benar mendapatkan perlawanan sengit saat menghadapi Brad Riddel di gelaran UFC 623 pada Minggu (13/6/2021) WIB di Gila River Arena, Glendale, Arizona.
Layaknya sales mengejar target, Drew Dober sepertinya tidak ingin terpuruk lebih lama usai rekor tiga kemenangan beruntun yang dipegangnya berakhir di UFC 259.
Saat itu, jagoan kelas ringan UFC ini harus menjadi saksi kekuatan saudara seperguruan Khabib Nurmagomedov, Islam Makhachev.
Drew Dober harus mengakui kekuatan Islam Makhachev dengan menerima hasil kekalahan melalui kuncian.
Demi kembali bangkit untuk bisa meraih mimpi menghadapi jagoan top di divisi kelas ringan UFC, Drew Dober harus meraih kemenangan di gelaran UFC 263.
Di UFC 263, Drew Dober menghadapi Brad Riddell, yang sosoknya tak kalah mengerikan dari Islam Makhachev.
Brad Riddel saat ini masih memegang rekor tiga kemenangan tanpa kalah selama bertarung di UFC.
Tiga duel terakhir Riddel itu adalah menghadapi Jamie Mullarke, Magomed Miustafaev, dan Alex da Silva Coelho.
Baca Juga: Hasil UFC 263 - Hampir Diskualifikasi, Pemilik Tendangan Ilegal Malah Menang
Ketika keduanya benar benar berada di oktagon, pada ronde pertama Drew Dober dan Brad Riddell langsung tampil ngegas saling bertukar serangan.
Kedua kepala petarung bahkan sudah mulai mengucurkan darah meski duel baru berlangsung di ronde pertama.
Sorak sorai penonton riuh menyambut duel ini karena terlihat begitu seru.
These guys are THROWING ????????????
[ #UFC263 | LIVE now on @ESPN & @ESPNPlus] pic.twitter.com/aJRGOBIWxK
— UFC (@ufc) June 13, 2021
Setelah saling serang di ronde pertama, duel sengit antara kedua jagoan kelas ringan UFC ini berlanjut ke ronde kedua.
Tanpa basa-basi, Brad Riddell dan Drew Dober kembali tampil ngegas dengan Dober berhasil melesatkan tendangan mematikan yang bisa ditahan lawannya.
Masih berlanjut saling melancarkan serangan, bahkan kali ini menggunakan takedown sebagai variasi, baik Drew Dober dan Brad Riddell masih terlihat begitu bertenaga.
Catatan serangan signifikan antara kedua jagoan ini bahkan berada di angka yang hampir sama, di mana pada ronde pertama dengan angka sama kuat 29-29 dan ronde kedua berakhir 27-24 untuk keunggulan Riddell.
Baca Juga: Hasil UFC 263 - Semakin Dekat Hadapi Ratu Kelas Terbang, Lauren Murphy Menang Tipis
Duel berlanjut ke ronde ketiga dengan tempo yang hampir sama seperti di ronde pertama dan kedua.
Bedanya kali ini Riddel berhasil melesatkan beberapa pukulan berbahaya di wajah Drew Dober.
Di pertengahan ronde ketiga, Drew Dober terlihat mulai sedikit kelelahan dengan menerima serangan Brad Riddell berkali-kali.
Di akhir ronde ketiga, tempo mulai berjalan sedrikit lebih melambat daripada sebelumnya, tetapi serangan di antara kedua jagoan masih terlihat sangat berbahaya.
Still undefeated in the UFC ????
???????? @BradQuakeRiddel notches his 7th-straight win at #UFC263! pic.twitter.com/WM4APq6EJm
— UFC (@ufc) June 13, 2021
Pada akhir ronde ketiga, Drew Dobber terlihat begitu kewalahan dan berhasil dipojokkan oleh Brad Riddell serta hampir kalah melalui KO.
Drew Dobber diselamatkan bel dengan berakhirnya waktu di ronde ketiga.
Namun, kemenangan terlihat jelas mengarah ke mana setelah apa yang terjadi di ronde ketiga.
Juri memenangkan Brad Riddell dengan angka mutlak di mana ketiganya memberikan skor 29-28..
Melalui hasil ini, Drew Dobber harus merasakan kekalahan dua kali secara beruntun.
Sementara itu, Brad Riddell tercatat masih tidak terkalahkan dengan meraih 4 kemenangan secara beruntun.
Baca Juga: Hasil UFC 263 - Jagoan Pembalas Dendam McGregor Tumbang di Tangan Monster Baru Kelas Terbang
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | ESPN, juara.net, Fox Sport |
Komentar