JUARA.NET - Para petarung kelas ringan seperti Conor McGregor agaknya bisa bernapas lega usai monster MMA mengerikan, Roberto Satoshi, mengaku tak tertarik bergabung ke UFC.
Bagi para penggemar UFC, nama Roberto Satoshi mungkin masih terdengar asing.
Tidak aneh jika demikian, pasalnya Roberto Satoshi memang bukanlah petarung MMA yang berlaga untuk ajang UFC.
Jagoan bernama asli Roberto de Souza ini merupakan jagoan dari ajang tarung bertajuk RIZIN.
Bukan sembarang jagoan, Roberto Satoshi bisa disebut sebagai monster MMA yang mengerikan.
Bagaimana tidak? Roberto Satoshi menggondol rekor 12 kemenangan yang seluruhnya dipetik dengan cepat selama satu ronde saja.
Baru-baru ini, Roberto Satoshi membeberkan pendapatnya soal bergabung di ajang tarung yang dihinggapi Conor McGregor, UFC.
Baca Juga: Sempat Bikin Waswas, Conor McGregor Bantah Terkena Infeksi Staph
Berstatus sebagai juara kelas ringan RIZIN, Satoshi tentu saja selalu dikait-kaitkan dengan UFC.
Menariknya, Satoshi tegas mengaku tidak tertarik untuk hijrah ke UFC.
Masalah bayaran jadi alasan utama Satoshi memilih bertahan di RIZIN.
"Saya selalu tampil menarik dan saya membuat uang yang cukup banyak dengan RIZIN," ungkap Satoshi dilansir Juara.net dari MMA Fighting.
"Saya sama sekali tidak punya keinginan untuk bergabung dengan UFC."
"Saya bakal berjuang ekstra di UFC hanya untuk mendapatkan gaji yang sama dengan di RIZIN."
"Pasar MMA Jepang sangat baik dari segi finansial bagi saya," tandas Satoshi sambil tertawa.
Selain soal bayaran, Satoshi juga menyoroti cara main UFC yang ia nilai kurang respek terhadap veteran.
Baca Juga: Seorang Pembunuh! Conor McGregor Bakal Tumbang Lawan Oscar De La Hoya
Sebagai contoh, Satoshi menceritakan soal para petarung asal Brasil yang dengan mudah didepak UFC.
"Saya lihat banyak petarung top dari Brasil yang bertarung untuk gelar. Saat masih bagus, maka UFC akan menjaga mereka," ujarnya.
"Setelah mereka kalah dua sampai tiga kali, UFC akan bilang: 'Anda sudah tidak menjual, silahkan pergi, dan sayonara'."
"Anda banyak melihat bukan para petarung top yang dikirimi surat: 'Terima kasih, tetapi Anda sekarang sudah bukan bagian dari UFC'," tutup Satoshi.
Tentu sangat disayangkan Satoshi tidak tertarik bergabung dengan UFC.
Pasalnya, kehadiran Satoshi sudah pasti bisa membuat kelas ringan UFC, yang notabene kelasnya Conor McGregor, menjadi lebih panas lagi.
Baca Juga: Bos UFC Beri Secercah Harapan buat Terhelatnya Duel Lintas Organisasi
View this post on Instagram
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | MMAFighting.com |
Komentar