JUARA.NET - Usai dikalahkan sepupu Khabib Nurmagomedov sebelumnya, Sergey Morozov, berhasil raih kemenangan perdana di oktagon dalam gelaran UFC Vegas 31.
Sergey Morozov kembali beraksi ke arena oktagon dengan tampil dalam gelaran UFC Vegas 31, Minggu (18/7/2021) WIB, menghadapi Khalid Taha.
Usai dikalahkan sepupu Khabib Nurmagomedov, Umar Nurmagomedov, Sergey Morozov berharap bisa meraih kemenangan perdana usai laga debutnya tercoreng.
Sementara itu, Khalid Taha juga berusaha untuk bisa kembali ke jalur kemenangan usai kalah di tangan Raoni Barcelos pada bulan November lalu.
Khalid Taha yang memiliki kekuatan pukulan tampaknya akan mencari celah untuk mendapatkan kemenangan via pukulan KO.
Sementara untuk Sergey Morozov, memiliki kemampuan gulat cukup baik, tampaknya jagoan asal Kazakstan akan mencari kemenangan via pertarungan bawah.
Di menit-menit awal duel Sergey Morozov vs Khalid Taha, kedua petarung tampak masih berhati-hati mencari celah untuk melakukan serangan.
Keduanya masih sangat hati-hati saat ronde pertama sudah menghabiskan waktu 2 menit.
Baca Juga: Hasil UFC Vegas 31 - Dibanting-banting, Adik Dewa Perang Menyusul Keok
Memasuki menit ke-3, Sergey Morozov mulai melakukan serangan dengan melakukan takedown berusaha mencari celah untuk melakukan kuncian kepada Khalid Taha.
Taha tampak mengalami kesulitan untuk bisa lepas dari serangan yang dilakukan Sergey Morozov.
Dia bahkan mulai mendapatkan ancaman dengan berhasil dipojokkan lewat serangan ground and pound.
Ronde pertama hampir berakhir, Taha berpeluang meraih kemenangan dengan melakukan kuncian pada kaki Morozov, sayangnya kuncian tersebut gagal dan waktu ronde pertama berakhir.
Pertarungan berlanjut ke ronde kedua, baik Taha dan Morozov saling menukar serangan.
Khalid Taha mulai sering menyerang kaki Morozov, namun sang lawan berhasil melakukan serangan balik dengan teknik gulatnya.
Ronde kedua hampir berakhir, Khalid Taha masih belum bisa lepas dari cengkeraman Sergey Morozov dan justru terlihat semakin terpojok.
Beruntung Taha terselamatkan oleh bunyi bel dan terlepas dari cengkraman serangan Morozov.
Baca Juga: Dagestan Gersang Tanpa Khabib, Islam Makhachev Siap Jadi Solusi
Duel berlanjut hingga ronde ketiga, di mana kedua petarung kian gencar melancarkan serangan.
Khalid Taha, yang tampil didominasi Sergey Morozov di dua ronde sebelumnya, mulai tampil lebih agresif.
Usaha Taha tampak sia-sia dengan dia kembali jatuh dalam cengkeraman Sergey Morozov saat ronde ketiga masuk menit ke-3.
Taha tampak begitu mengalami kesulitan menghadapi Morozov dengan beberapa kali berhasil dijatuhkan.
Namun, di menit-menit terakhir, Khalid Taha berhasil lepas dari cengkeraman Morozov dan mulai menyerang secara agresif untuk bisa meraih poin.
Akan tetapi, Khalid Taha gagal meraih kemenangan melalui KO sebab Sergey Morozov tampil begitu luar biasa dengan teknik gulatnya.
Pada akhirnya duel berakhir dengan kemenangan Sergey Morozov melalui keputusan bulat dengan angka di mana ketiga juri memberikan nilai 30-27.
Baca Juga: UFC Vegas 31 - Misi Selamatkan Harkat Martabat Sang Dewa Perang
View this post on Instagram
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | ESPN, UFC |
Komentar