JUARA.NET - Bayaran di UFC Vegas 31 menjelaskan betapa masih jauhnya Islam Makhachev dari pertarungan perebutan sabuk juara.
Islam Makhachev meraih kemenangan atas Thiago Moises dalam gelaran UFC Vegas 31, Minggu (18/7/2021) WIB.
Tampil sebagai main event, Islam Makhachev berhasil mengalahkan Thiago Moises dengan kuncian rear-naked choke pada ronde keempat.
Hasil itu merupakan kemenangan ke-8 secara beruntun yang didapatkan Islam Makhachev di oktagon UFC.
Seusai kemenangan atas Thiago Moises, Islam Makhachev langsung menantang jagoan-jagoan elite di kelas ringan UFC.
Baca Juga: Patahkan Leher Conor McGregor Jadi Tugas Baru Islam Makhachev di UFC
Nama Tony Ferguson, Rafael dos Anjos, dan Michael Chandler disebutnya.
Mengincar lawan top, Makhachev ingin segera mewujudkan target dari Khabib Nurmagomedov, mentor sekaligus saudara seperguruannya.
Khabib Nurmagomedov membidik Makhachev akan menjadi juara UFC pada awal tahun depan.
Akan tetapi, jalan Makhachev menuju laga perebutan titel agaknya masih sangat jauh.
Hal itu bisa diketahui jika menyimak besarnya bayaran jagoan Dagestan berusia 29 tahun ini di UFC Vegas 31.
Walaupun sudah meraih 8 kemenangan beruntun, Islam Makhachev masih menerima bayaran kelas receh.
Seperti dikutip Bolasport.com dari The Sports Daily, Makhachev hanya dibayar 116 ribu dolar AS atau sekitar 1,7 miliar rupiah.
Angka itu sudah bayaran total dengan perincian 55 ribu dolar AS untuk gaji dasar, 55 ribu untuk kemenangan, dan 6 ribu insentif.
Baca Juga: Disodori Jagoan Lebih Hebat Ketimbang yang Ditantang, Islam Makhachev Jawab Begini
Bayaran tersebut menjelaskan seberapa besar UFC melihat kapasitas Makhachev sebagai petarung yang bisa menjual hajatannya.
Dari pihak Makhachev sendiri, menerima bayaran dasar hanya 55 ribu dolar AS juga menjelaskan betapa mereka pun belum menilai diri cukup tinggi.
Pasalnya, jagoan elite UFC biasanya sudah punya bayaran dasar di angka 6 digit, sekitar 300-400 ribu euro untuk sekali mentas.
Kalau Makhachev sudah bisa mencapai angka setidaknya enam digit atau menerima minimal 100 ribu dolar AS sekali manggung, mungkin itu saatnya dia mendapatkan laga perebutan sabuk juara.
Bayaran Makhachev sebagai pemenang main event UFC Vegas 31 masih kalah dari jagoan perempuan yang mentas di co-main event, Miesha Tate.
Mengalahkan Marion Reneau, Miesha Tate dibayar 211 ribu dolar AS.
Gaji dasar Miesha Tate bahkan masih lebih tinggi dari Makhachev, yaitu 75 ribu dolar AS.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Sports Daily |
Komentar