Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bukan Bos atau Tukang Sabung UFC, Petarung Rasialis Sebut Manajer Kamaru Usman Pembuat Hoax

By Reinaldo Suryo Negoro - Selasa, 20 Juli 2021 | 16:00 WIB
Manajer mantan jagoan UFC Khabib Nurmagomedov, Ali Abdelaziz.
https://twitter.com/MMAFighting
Manajer mantan jagoan UFC Khabib Nurmagomedov, Ali Abdelaziz.

JUARA.NET - Colby Covington menyebut manajer Kamaru Usman, Ali Abdelaziz, bukan bos ataupun matchmaker UFC dan hanya membuat berita palsu soal kliennya.

Bos UFC, Dana White, sebelum ini sudah mengatakan bahwa pihaknya memutuskan akan mempertemukan Kamaru Usman dan Colby Covington.

Namun, Ali Abdelaziz selaku manajer Kamaru Usman dikenal sebagai salah satu orang yang anti terhadap Colby Covington.

Manajer yang juga menaungi Khabib Nurmagomedov dalam manajemennya ini lantas melakukan kiat-kiat untuk membatalkan duel Usman vs Covington.

Salah satu usaha yang dilakukan pria asal Mesir ini adalah dengan menjodohkan kliennya dengan petarung lain seperti Nate Diaz.

Ali berdalih bahwa Nate Diaz akan memberikan sesuatu yang lebih menarik ketimbang duel melawan petarung berjulukan Si Kisruh.

Mendengar komentar Ali Abdelaziz ini, Colby Covington sebagai calon lawan dari Kamaru Usman pun meradang.

Baca Juga: Dustin Poirier Cemen, Si Kisruh Bakal Ambil Hak Asuh Anak dan Nikahi Istrinya

 

Ketika berbicara dengan James Lynch, Covington memberikan komentar menohoknya kepada manajer berkepala plontos itu.

"Berita palsu. Itu sangat standar dan khas dari Si Sialan Ali, itu hanya berita palsu lainnya," kata Covington seperti dilansir Juara.net dari BJPenn.com.

"Dia hanya mengeluarkan narasi yang tidak benar dan dia hanya berharap orang-orang akan memahami dan memercayainya."

"Tetapi, Usman tidak bisa lepas dari pukul-pukulan ini dan jauh di lubuk hatinya dia tahu hal itu."

"Ali, Anda bukan matchmaker bagi UFC. Anda bukan Dana White, Anda bukan Hunter Campbell, Anda bukan Ari Emmanuel."

"Anda bukan siapa-siapa bagi perusahaan itu, kawan."

"Anda adalah petani kere bagi mereka."

Baca Juga: Dituduh Sepelekan Khabib di UFC 242, Begini Jawaban Dustin Poirier

 

"Jadi berhentilah berbicara dengan raja dan biarkan pria besar melakukan bisnis sendiri,” pungkas jagoan antek Donald Trump ini.

Pertarungan Kamaru Usman dan Colby Covington mendatang bakal bertajuk duel ulang.

Seperti yang diketahui, Usman dan Covington pernah berduel di UFC 245 pada tahun 2019.

Duel ini bahkan mendapatkan label pertarungan terhebat menurut Bos UFC, Dana White.

Potensi ulangan duel terhebat itulah yang kemungkinan yang diharapkan sang bos terjadi hingga tak perlu pikir panjang dalam menentukan pertarungan ini.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : bjpenn.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X