JUARA.NET - UFC disebut telah membuat kesalahan memasang Maycee Barber melawan Miranda Maverick dalam helatan UFC Vegas 32.
Duel kelas terbang perempuan antara Miranda Maverick melawan Maycee Barber akan ikut mentas di UFC Vegas 32 pada Minggu (25/7/2021) WIB.
Sejak kemunculannya, Maycee Barber langsung menjadi anak emas bos UFC, Dana White.
Dia direkrut saat usianya masih 20 tahun dengan tampil di Dana White's Contender Series pada pertengahan 2018.
Maycee Barber kemudian mendapatkan lawan-lawan yang terbilang mudah untuk mengukir streak 3 kemenangan di oktagon.
Baca Juga: UFC Vegas 32 - Rekan Latihan Tidak Segan, Muka TJ Dillashaw Rawan Hancur
Saat rekornya sedang 8-0 pada tahun 2019, Barber terus dielus UFC untuk menjadi juara termuda sepanjang sejarah.
Saat itu masih berusia 21 tahun, Barber bisa mematahkan rekor Jon Jones yang menjadi juara UFC saat berumur 23 tahun.
Akan tetapi, Barber kemudian kalah beruntun dari Roxanne Modafferi dan Alexa Grasso dalam dua pertarungan terbarunya.
Impian menjadi juara termuda UFC pun sudah dipastikan musnah.
Kini Maycee Barber membutuhkan banyak kemenangan lagi untuk mendapatkan pertarungan perebutan sabuk juara karena dia baru berada di peringkat 14 kelas terbang perempuan UFC.
UFC Vegas 32 akan menjadi jalan bagi Barber untuk mencoba kembali ke kolom kemenangan.
Akan tetapi, UFC mungkin sudah salah memasangnya melawan Miranda Maverick, yang dalam daftar penantang persis berada di atas Barber.
Bukannya menang, Barber malah terancam kalah untuk ketiga kalinya secara berturut-turut karena Maverick adalah bintang muda yang juga sedang bersinar.
Baca Juga: UFC Vegas 32 - Main Event Perebutan Titel Sejati, Kasus TJ Dillashaw Bakal Terhapus
Masih berusia 24 tahun, Miranda Maverick adalah mantan juara di Invicta FC dan kini sedang dalam dua kemenangan beruntun di oktagon.
Memiliki rekor total 9-2, Maverick adalah seorang "pembunuh" dengan 6 dari 9 kemenangannya didapatkan via KO atau kuncian.
Maverick merasa UFC telah membuat kesalahan mengumpankan Barber kepada dirinya.
"Ini adalah satu-satunya pertarungan yang tidak saya inginkan," kata Maverick seperti dikutip Juara.net dari Essentially Sports.
"Soalnya saya pikir kami berdua sama-sama prospek yang masih sangat muda. Saya pikir kami sama-sama punya masa depan besar di olahraga ini."
"Maycee sedang dalam dua kekalahan beruntun. Dia akan tiga kali kalah berturut-turut setelah ini," tukas jagoan berusia 24 tahun ini.
"UFC salah pasang pertarungan. Seharusnya mereka mengadu petarung-petarung tua untuk menghadapi anak-anak muda, bukannya malah mempertemukan kami."
"Saya hanya berpikir ini adalah pengaturan pertarungan yang buruk dilihat dari perspektif itu."
"Tetapi, ini pertarungan yang bagus dilihat dari sudut pandang gaya kami berdua," pungkas Maverick.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | essentiallysports.com |
Komentar