Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Percaya Diri Bisa Kalahkan Raja Tinju Dunia, Kamaru Usman Buka Peluang Bertinju?

By Hernindya Jalu Aditya Mahardika - Jumat, 30 Juli 2021 | 10:35 WIB
Juara kelas welter UFC, Kamaru Usman, saat sesi timbang badan pada ajang UFC 261, Jumat (23/4/2021).
TWITTER.COM/UFC
Juara kelas welter UFC, Kamaru Usman, saat sesi timbang badan pada ajang UFC 261, Jumat (23/4/2021).

JUARA.NET - Raja kelas welter UFC, Kamaru Usman, terlihat membuka peluang beralih ke dunia tinju dengan percaya diri bisa taklukkan raja tinju dunia, Canelo Alvarez.

Boleh dibilang Kamaru Usman saat ini merupakan salah satu jagoan kelas welter MMA terhebat, terutama UFC.

Jika melihat dari segi rekor yang dimiliki Kamaru Usman. jagoan kelahiran Nigeria ini berhasil meraih 19 kemenangan dan 1 kekalahan sepanjang kariernya sebagai petarung MMA.

Satu-satunya kekalahan yang diderita Kamaru Usman terjadi pada awal kariernya ketika menjamu Jose Caceres saat masih berkompetisi di CFC pada tahun 2013.

Setelah kekalahan tersebut, Kamaru Usman berhasil melibas seluruh pertandingan yang sudah dijalaninya.

Itu berarti, saat ini Kamaru Usman sudah melewati 16 pertandingan dan belum pernah sekali pun mencicipi kekalahan.

Pada gelaran UFC 268, Kamaru Usman untuk kedua kalinya bakal dipertemukan jagoan yang dikenal dengan ujaran rasialisnya, Colby Covington.

Jika Kamaru Usman berhasil mengalahkan Colby Covington untuk kedua kalinya, maka bisa dikatakan The Nigerian Nightmare benar-benar sudah menguasai kelas welter UFC.

Baca Juga: Kiamat Kecil, Raja UFC Paling Enteng Jadi Murid Raja Tinju Dunia


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Instagram, sportskeeda


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X