Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Disebut Benci Khabib Nurmagomedov, Akhirnya Khamzat Chimaev Buka Suara

By Fiqri Al Awe - Senin, 9 Agustus 2021 | 08:00 WIB
Pensiunan petarung UFC, Khabib Nurmagomedov (kiri) dan jagoan sangar, Khamzat Chimaev (kanan).
TWITTER.COM/UFC_TURKIYE
Pensiunan petarung UFC, Khabib Nurmagomedov (kiri) dan jagoan sangar, Khamzat Chimaev (kanan).

JUARA.NET - Monster baru UFC, Khamzat Chimaev, akhirnya menjelaskan pandangannya seputar mantan juara kelas ringan, Khabib Nurmagomedov.

Belakangan ini hubungan dua jagoan sangar UFC, Khabib Nurmagomedov, dan Khamzat Chimaev disinyalir merenggang.

Semua bermula saat Presiden Chechnya (daerah di Rusia), Ramzan Kadyrov, membuat sebuah klaim kontroversial soal dua jagoan UFC tersebut.

Penuh keyakinan, Ramzan Kadyrov berkata mengenai Khamzat Chimaev yang bakal menghabisi Khabib Nurmagomedov jika ia mau.

Menariknya, klaim ini sama sekali tidak menganggu Khabib Nurmagomedov.

Sembari menjelaskan hubungannya dengan Khamzat Chimaev yang sekadar saling kenal, jagoan UFC berjulukan Si Elang itu merasa sah-sah saja seorang petarung merasa percaya diri

Terkait polemik dengan Khabib Nurmagomedov, baru-baru ini Khamzat Chimaev akhirnya memberikan klarifikasi.

Baca Juga: Kalau Mau, Khamzat Chimaev Bisa Menghancurkan Khabib Nurmagomedov

Dengan penuh ketegasan, Chimaev mengaku sama sekali tidak membenci Khabib seperti yang orang-orang katakan.

Chimaev juga menerangkan bahwa Khabib adalah seorang jagoan terbaik dunia.

Terlebih lagi Chimaev juga tak bisa membenci Khabib karena mereka berdua sama-sama seorang Muslim.

"Pria ini (Khabib), kami masih menjadikannya sebagai contoh. Sedari awal karier hingga saat ini dia masih menjadi contoh," tegas jagoan UFC berjulukan Si Serigala itu dilansir Juara.net dari Sportskeeda.

"Dia adalah salah satu petarung terbaik di dunia dan orang-orang menyebut saya membencinya."

"Padahal, saya sangat menyukainya, apalagi dia adalah seorang Muslim. Saya juga Muslim."

"Saya dan dia juga sangat mirip. Dia datang dari desa seperti halnya saya. Kami juga datang dari negara yang sama (Rusia). Saya dari sebuah negara bagian yang kecil seperti Chechnya. Dagestan juga sama, banyak saudara saya di Dagestan," sambung Chimaev.

Soal klaim dirinya yang menantang Khabib berduel, Chimaev memberikan jawaban menarik.

Baca Juga: Tantang Khabib, Khamzat Chimaev Salah dan Tak Bisa Ditolerir

"Ini kesalahan saya karena saya yang menjawab pertanyaan itu," terang Chimaev.

"Ada yang bilang: 'Khabib akan menghajar Anda,' Mendengar hal itu tentu reaksi saya akan yang seperti: 'Tidak, tidak ada yang bisa menghajar saya. Saya akan menghajar semua orang'."

"Anda tahu, jika seorang pria sejati, maka Anda harus berpikir demikian," sambung jagoan UFC yang mentas di kelas welter dan menengah itu.

Pada akhirnya, Chimaev kembali menegaskan bahwa tak ada kebencian di antara dirinya dan Khabib.

"Ya, dia adalah seorang Muslim. Saya juga Muslim," kata Chimaev.

'Kami adalah saudara, Alhamdulillah," tandasnya.

Baca Juga: Hasil UFC 265 - Lutut Terbang Rekan Khabib Selesaikan Lawan di Ronde 1

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Sportskeeda.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X