Setelah digusur Covington, sekali lagi Edwards boleh jadi bakal disalip Luque.
"Saya tidak tahu apakah lebih layak mendapatkan laga perebutan sabuk juara ketimbang Edwards," ucap Luque.
"Tetapi, saya tahu saya adalah salah satu petarung paling menarik di kelas welter saat ini."
"Pertarungan saya selalu menarik. Untuk alasan itu, saya merasa pantas mendapatkan laga perebutan titel."
"Apalagi, Kamaru belum pernah bertemu dengan saya," pungkas jagoan berusia 29 tahun.
Makin runyam bagi Leon Edwards, Bos UFC, Dana White, juga sangat senang dengan performa Vicente Luque.
"Dia sekarang salah satu jagoan top kelas welter," ujar White seperti dilansir dari MMA Junkie.
"Saya suka melihat anak ini bertarung. Dia menarik, seorang pembunuh."
"Menarik menunggu apa selanjutnya bagi dia. Yang jelas, kita sekarang tidak bisa membicarakan jagoan-jagoan top kelas welter tanpa mengikutsertakan dia."
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | ESPN, MMAjunkie.com |
Komentar