Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Karena Hal Ini, Valentino Rossi Sempat Kaku di Tengah Balapan MotoGP Austria 2021

By Fiqri Al Awe - Senin, 16 Agustus 2021 | 15:00 WIB
Pembalap Petronas Yamaha SRT, yang juga tampil di MotoGP Austria 2021, Valentino Rossi.
MOTOGP.COM
Pembalap Petronas Yamaha SRT, yang juga tampil di MotoGP Austria 2021, Valentino Rossi.

JUARA.NET - Pembalap gaek asal Italia, Valentino Rossi, membeberkan kisah menariknya pada gelaran balap MotoGP Austria 2021.

Valentino Rossi kembali jadi sorotan pada balapan MotoGP Austria 2021, Minggu (15/8/2021) di Sirkuit Red Bull Ring.

Bukan karena keputusan pensiunnya, Valentino Rossi disorot di MotoGP Austria 2021 berkat performa menterengnya.

Pembalap MotoGP berjulukan The Doctor tersebut sempat bertarung untuk podium dalam beberapa putaran terakhir.

Situasi ini terjadi karena hujan yang tiba-tiba turun dan mengubah jalannya balapan MotoGP Austria 2021 menjadi kian menarik.

Bersama pemenang MotoGP Austria 2021, Brad Binder, Valentino Rossi memutuskan untuk tetap membalap dengan tipe ban slick atau tipe kering di tengah lintasan yang basah.

Menariknya, bertarung untuk podium di MotoGP Austria 2021 justru membuat Valentino Rossi kaku saat tengah membalap.

Baca Juga: Hasil MotoGP Austria 2021 - Pemenang Tak Terduga Gara-gara Hujan, Valentino Rossi Raih Finis Terbaik

"Saya melihat di papan penanda menunjukkan saya posisi ke-3 dengan dua putaran tersisa," cerita Valentino Rossi dilansir Juara.net dari Motosan.

"Karena hal itu saya mulai ketakutan dan kaku pada belokan pertama yang menyebabkan saya melebar."

"Kemudian hujan datang melewati kami," imbuh pembalap MotoGP yang tahun ini berusia 42 tahun itu.

Sayangnya bagi Rossi, perjuangan memetik rekor podium ke-200 di MotoGP tak berjalan mulus.

Pembalap yang berganti ban ke tipe basah mulai menyerobot masuk dengan keunggulan ban mereka.

Akhirnya Valentino Rossi harus puas duduki posisi ke-8 untuk MotoGP Austria 2021.

Meski begitu, posisi ke-8 adalah prestasi yang membanggakan bagi Valentino Rossi.

Secara keseluruhan, gelaran MotoGP Austria 2021 sukses membakar semangatnya.

Baca Juga: Nasib Tim Paling Nelangsa di MotoGP Kian Tragis, Valentino Rossi Buka Suara

"Ya, tentu saja. Itu sangat menyenangkan. Sebuah balapan yang seru," tuturnya.

"Pada akhirnya posisi yang didapatkan sungguh baik bagi saya pribadi dan tim yang tengah mengalami kesulitan," imbuh Valentino Rossi.

Tak sekadar untuk seri MotoGP Austria 2021, Valentino Rossi bahkan mengaku makin positif meski sudah putusan pensiun musim depan.

"Lihat, saya masih belum menyerah. Saya masih berlatih dan mencoba untuk fokus," ujar The Doctor.

"Saat berada di atas motor, saya tidak pernah berpikir bahwa saya takkan membalap tahun depan, melainkan saya berpikir masih punya banyak kesempatan membalap."

"Saya akan mencobanya hingga akhir nanti," tutup juara MotoGP tujuh kali tersebut.

Baca Juga: Resmi Pensiun dari MotoGP, Valentino Rossi Mengaku Tidak Ada Perbedaan

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Motosan.es


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X