Pasalnya, keinginan Miocic untuk segera bersua Ngannou dalam laga trilogi kini harus terhambat oleh kebijakan UFC.
Marah permintaanya tidak dikabulkan, Miocic sempat memberikan indikasi bakal pindah dari UFC dan bergabung dengan ONE Championship.
"Saya tidak seharusnya menunggu untuk seorang pemenang. Saya memiliki laga mempertahankan sabuk juara kelas berat UFC terbanyak sepanjang masa," kata Stipe Miocic.
"Kami memiliki skor imbang 1-1, tetapi DC berhasil mendapatkan duel ulang secara instan dan trilogi menghadapi saya?," lanjut Miocic.
Kendati demikian, keluhan Stipe Miocic tampaknya tidak didengar oleh UFC terutama sang presiden, Dana White.
Pasalnya, kemenangan Ciryl Gane di UFC 265 memastikan Dana White bakal mempertemukan jagoan asal Prancis itu dengan Francis Ngannou sehingga membuat Miocic tersingkir dari laga perebutan sabuk juara dalam waktu dekat.
Namun, seperti biasa Dana White tidak berbicara secara terang-terangan.
Dia bersikap abu-abu dalam memberikan jawaban kepada Stipe Miocic soal kesempatan melakoni laga trilogi perebutan sabuk juara kelas berat secara instan.
"Saya tidak tahu. Hal yang luar biasa indah mengenai kelas berat saat ini, kita memiliki duel yang luar biasa, yakni Francis vs Ciryl."
"Anda memiliki Jon Jones di luar sana pada tahun 2022 dan Anda juga memiliki Stipe."
Baca Juga: Tertarik Membelot dari UFC, Stipe Miocic Diancam Monster ONE Championship
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | MMANews.com |
Komentar