JUARA.NET - Manajer pembalap, Alberto Vergani, menganggap Valentino Rossi seperti seorang Paus untuk MotoGP dan wujud itu terlihat di Austria.
Valentino Rossi berhasil membuat semua orang takjub pada seri balapan ke-11 tahun ini, yakni MotoGP Austria 2021.
Meski sudah tidak diunggulkan dalam MotoGP 2021, Valentino Rossi berhasil memberikan kejutan di MotoGP Austria 2021.
Pembalap berjulukan The Doctor nyaris menyentuh podium dan akhirnya mampu meraih hasil terbaiknya pada musim ini dengan finis di urutan ke-8.
Tak cuma itu, sambutan hangat dari penggemar untuk Valentino Rossi yang hadir di Red Bull Ring berhasil membuat seluruh paddock MotoGP terpukau.
Setelah diizinkan hadirnya penonton untuk melihat MotoGP secara langsung, para penggemar memberikan ucapan perpisahan terakhir untuk Rossi karena seri MotoGP Austria 2021 bakal menjadi balapan pamungkasnya di negara tersebut.
Salam perpisahan dari penggemar untuk Valentino Rossi di Austria terbilang luar biasa dan mampu membuat banyak pihak kagum akan hal tersebut.
Baca Juga: Eks Pembalap MotoGP Berikan Kesaksian soal Ketidaknormalan dari Valentino Rossi
Salah satu orang yang kagum terhadap perpisahan yang dilakukan penggemar MotoGP untuk Valentino Rossi adalah Alberto Vergani.
Alberto Vergani bahkan menganggap Rossi seperti seorang Paus saat mendapatkan salam perpisahan di MotoGP Austria 2021
"Kami berada di Austria, tetapi saya dibuat kagum dengan semua bendera kuning yang berada di sana," kata Alberto Vergani.
"Valentino merupakan ayah dari MotoGP, dia seperti seorang Paus."
Menurut Alberto Vergani, keputusan Valentino Rossi untuk pensiun di usianya sekarang merupakan pilihan yang tepat.
Keputusan pensiun Rossi tentu bakal berpengaruh pada sisa seri balapan yang ada di MotoGP 2021.
Alberto Vergani mengatakan pada paruh kedua MotoGP 2021, Valentino Rossi bakal tampil lebih santai dan tidak akan tertekan seperti sebelumnya.
Vergani bahkan memprediksi bahwa Rossi bisa meraih podium di sisa seri balapan MotoGP 2021.
Baca Juga: Rekor Tersakti Adik Valentino Rossi di MotoGP Ternyata Cuma Hasil Nguntit
"Keputusan untuk pensiun pada akhir musim MotoGP 2021 merupakan pilihan yang tepat untuk Valentino Rossi," lanjut Vergani.
"Sekarang dia sudah melepaskan banyak beban dari pundaknya dan dia akan tampil lebih santai serta bersenang-senang di sisa balapan musim ini."
"Menurut opini saya, antara sekarang dan di akhir musim nanti, Rossi mampu meraih podium terakhirnya."
Setelah berhasil finis di urutan ke-8 pada MotoGP Austria 2021, Valentino Rossi saat ini masih berada di urutan ke-19 klasemen dengan meraih 28 poin.
Jika berhasil meraih podium atau mungkin satu kemenangan di sisa balapan MotoGP 2021, hal itu bakal menjadi kado manis untuk penampilan terakhir Valentino Rossi di MotoGP.
Baca Juga: Finis Terhebat, Adik dan Pembalap Cupu KTM Harus Terima Kasih pada Valentino Rossi
View this post on Instagram
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | tuttomotoriweb.it |
Komentar