Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Khabib versi Perempuan Menang Lagi, Kata Khabib Asli Memang Tak Bisa Kalah

By Dwi Widijatmiko - Jumat, 20 Agustus 2021 | 10:36 WIB
Jagoan yang sering dijuluki Khabib Nurmagomedov versi perempuan, Kayla Harrison, kembali menang dalam ajang PFL 8, Kamis (19/8/2021) di Hollywood.
TWITTER @MMAMANIA
Jagoan yang sering dijuluki Khabib Nurmagomedov versi perempuan, Kayla Harrison, kembali menang dalam ajang PFL 8, Kamis (19/8/2021) di Hollywood.

JUARA.NET - Jagoan MMA yang kerap dijuluki Khabib Nurmagomedov versi perempuan, Kayla Harrison, kembali memantapkan dominasinya yang tak terkalahkan.

Kayla Harrison mentas di ajang PFL 8 musim 2021, Kamis (19/8/2021) atau Jumat pagi WIB di Seminole Hard Rock Hotel & Casino Hollywood, Florida.

Tampil di babak semifinal turnamen kelas ringan perempuan PFL, Kayla Harrison menghadapi Genah Fabian.

Nama Kayla Harrison berkibar menyusul rekornya yang tak terkalahkan di MMA setelah merebut medali emas cabang judo di Olimpiade London 2012 dan Olimpiade Rio de Janeiro 2016.

Berbekal kemampuan judo tingkat tinggi, Kayla Harrison menjelma menjadi jagoan MMA tipe pertarungan bawah dan kuncian yang mengerikan.

Baca Juga: Monster Cewek Incaran UFC Mau Jadi Pengangguran Terbesar Sepanjang Sejarah

Sebelum PFL 8, dia tercatat memiliki rekor 10-0 dengan 8 kemenangan melalui finish.

Catatan tak terkalahkan dan karakter pertarungannya membuat Kayla Harrison sering dianggap sebagai Khabib Nurmagomedov versi perempuan.

Dengan kontraknya di PFL akan habis tahun ini, Harrison digadang-gadang akan direkrut UFC.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : ESPN


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X