JUARA.NET - Kondisi mengejutkan kini tengah mengintai negara tetangga Indonesia, Malaysia, khususnya di kancah balap motor bergengsi MotoGP.
Dicanangkan mentas mulai 22 Oktober mendatang, MotoGP Malaysia 2021 resmi batal dihelat.
Sebagai gantinya, ajang MotoGP termasuk kelas Moto2 dan Moto3, akan manggung dua kali di Misano, San Marino.
Tak cuma MotoGP Malaysia 2021, gelaran balap di Asia lainnya, yakni di Jepang, juga hilang dari daftar.
Seperti yang sudah diketahui, pandemi COVID-19 masih menjadi alasan MotoGP 2021 batal dihelat di Asia.
Tentu batalnya MotoGP Malaysia 2021 membuat jagat balap sangat kecewa, khususnya orang-orang dari Negeri Jiran.
Apalagi, kini situasi tanpa pembalap pada gelaran MotoGP 2022 baik di kelas tertinggi, Moto2, dan Moto3, sedang mengintai dari kejauhan.
Baca Juga: MotoGP Malaysia 2021 Resmi Batal dan Digantikan, Ini Jadwal Revisi MotoGP 2021
Kemungkinan Malaysia tanpa wakil di gelaran balap tahun depan dibeberkan oleh pembalap Moto2, Hafizh Syahrin.
Pembalap yang pada tahun ini berseragam NTS RW Racing GP tersebut mengaku bahwa dirinya tidak yakin lanjut membalap di musim 2022.
"Saya tidak yakin dengan masa depan saya," tutur Hafizh Syahrin dilansir Juara.net dari The Star.
"Jika tidak ada saya, maka tidak ada garansi adanya pembalap Malaysia di kompetisi tahun depan," imbuhnya.
Hafizh Syahrin memang punya kisah panjang di hajatan balap motor paling bergengsi tersebut.
Ia tercatat tidak pernah absen berkompetisi sejak tahun 2011.
Hafizh bahkan sempat bertarung di kelas MotoGP pada tahun 2018 dan 2019.
Terlepas dari masalah ini, Hafizh juga sedikit mengomentari ihwal pembatalan MotoGP Malaysia 2021 dan dampaknya bagi penggemar Valentino Rossi.
Baca Juga: Gagal Juara, Murid Valentino Rossi Berharap Ada Balapan Lain Seperti di Spielberg
Sebagai salah satu negara dengan basis penggemar Valentino Rossi yang besar, Hafizh yakin publik negara tetangga Indonesia itu bakal kecewa berat.
Apalagi, MotoGP Malaysia 2021 muncul sebagai balapan terakhir Valentino Rossi di Sirkuit Sepang.
"Masih banyak sekali penggemar Valentino Rossi di sini," katanya.
"Mereka berharap untuk melihat balapan terakhir Valentino Rossi di Sepang," imbuh Hafizh.
Untuk diketahui, Valentino Rossi resmi putuskan pensiun mulai MotoGP 2022 mendatang.
Meski pensiun, Valentino Rossi masih akan bertarung pada sisa MotoGP 2021 yang menggelar total tujuh balapan lagi.
Baca Juga: Yamaha Cabut Tuduhannya kepada Legenda MotoGP Valentino Rossi
View this post on Instagram
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Thestar.co.my |
Komentar