Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Demi Keselamatan Samsak Berjalan, Sean O'Malley Mau Duelnya Rampung Lebih Kilat

By Reinaldo Suryo Negoro - Kamis, 2 September 2021 | 11:00 WIB
Bintang baru, Sean O'Malley (kiri) tengah melepaskan pukulan buasnya ke arah Kris Motinho (kanan) pada UFC 264 Minggu (11/7/2021).
INSTAGRAM/UFC_BRASIL
Bintang baru, Sean O'Malley (kiri) tengah melepaskan pukulan buasnya ke arah Kris Motinho (kanan) pada UFC 264 Minggu (11/7/2021).

JUARA.NET - Petarung kelas bantam, Sean O'Malley, mengatakan bahwa duelnya melawan Kris Moutinho di UFC 264 bisa selesai lebih awal.

Sean O'Malley tampil ganas dalam duel melawan Kris Moutinho di helatan akbar yang berlangsung pada 10 Juli lalu, UFC 264.

Kris Moutinho sampai dibuat babak belur oleh 72 persen serangan akurat yang dilancarkan Sean O'Malley.

Dominasi Suga membuat petarung berdarah Portugal itu sangat kepayahan.

Sampai akhirnya, Herb Dean selaku pengadil menghentikan duel itu dan memberikan kemenangan KO bagi Sean O'Malley.

Dalam wawancara dengan Logan Paul di Impaulsice baru-baru ini, Sean O'Malley kembali menarik ingatan penggemar mengenai duel itu.

Petarung asal Helena itu mengatakan bahwa dia sama sekali tidak khawatir terkena serangan dan di-finish balik kala itu.

Baca Juga: Bintang Baru UFC Beberkan Alasan Tolak Duel Lawan Korban Lutut Terbang

 

Sean O'Malley bahkan menyebut bahwa Kris Moutinho hanya sebuah samsak berjalan.

"Saya tidak memiliki kekhawatiran akan di-finish sama sekali," kata Sean O'Malley seperti dilansir Juara.net dari Sporskeeda.

"Rasanya seperti saya tidak berada dalam bahaya."

"Rasanya seperti ada samsak yang berjalan ke arah saya."

Sean O'Malley juga berkata bahwa dia sebenarnya ingin duel itu seharusnya selesai lebih kilat.

Penghentian duel yang lebih awal itu bisa melindungi Moutinho dari hasil yang lebih parah.

"Bisa dibilang, duel itu bisa dihentikan lebih awal."

Baca Juga: Sindir Khabib, Sean'O'Malley Sebut Gadis Ring Lebih Berguna ketimbang Wasit

 

"Saya sudah sering mendengarnya, banyak orang berkata demikian."

"Maksud saya jika Anda ingin 'melindunginya', itulah yang dilakukan Herb Dean."

"Dia melindunginya. Dia bisa melakukannya lebih awal." pungkas petarung yang kerap tampil dengan rambut berwarna-warni itu.

Kris Moutinho sendiri menjadi korban ketujuh kesangaran Sean O'Malley di UFC.

Satu-satunya petarung yang sukses meredam Sean O'Malley adalah jagoan yang bakal bertarung melawan Frankie Edgar di UFC 268, Marlon Vera.

Namun, kekalahan dari Vera itu tidak pernah diakui penggemar Conor McGregor ini dengan dalih cedera.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Sportskeeda


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X