JUARA.NET - Eks petarung UFC, Khabib Nurmagomedov, mengungkapkan nama-nama petarung yang paling didukungnya pada tahun ini.
Khabib Nurmagomedov telah memutuskan pensiun pada bulan Oktober 2020.
Setelah pensiun, Khabib Nurmagomedov beralih profesi menjadi pelatih.
Tujuan dari Si Elang menjadi pelatih adalah untuk memberikan dukungan bagi petarung-petarung asal Dagestan yang lain.
Dukungan ini tidak hanya berbentuk latihan bertarung tetapi juga berupa suntkan moral.
Dalam wawancaranya dengan RT Sport, Khabib mengungkapkan petarung Dagestan yang paling didukungnya.
Petarung yang dukung Khabib adalah jagoan di organisasinya sendiri, Eagle Fighting Championship.
Jagoan tersebut rupanya adalah Si Singa Dagestan, Shamil Zavurov.
Baca Juga: Pencekik Klan Khabib Dibasmi, Alex Morono Bidik Raja KO UFC
"Ya. Saya pikir Shamil Zavurov. Salah satu petarung yang paling saya dukung."
Selain itu, Khabib juga mengungkapkan bahwa petarung yang juga mendapatkan dukungan darinya adalah Islam Makhachev.
Akan tetapi, agaknya Khabib tidak terlalu khawatir dengan Islam Makhachev.
"Ya, saya juga sangat mendukung Islam Makhachev, tetapi saya lebih percaya diri dalam kasusnya."
"Dia muda. Dia baik-baik saja, hanya perlu menghindari situasi force majeure."
Selain itu, juga ada Islam Mamedov sebagai petarung yang posisinya sempat membuat Khabib ketar-ketir.
Namun, kekhawatiran Khabib lebih tertuju kepada Shamil.
Baca Juga: Kenang 2 Tahun Dicekik Khabib, Dustin Poirier Akui Masa Depannya Sempat Tak Jelas
Petarung dengan rekor 29-0 itu lantas mengungkapkan alasannya sangat mendukung Shamil.
"Saya juga sangat gugup tentang Islam Mamedov karena lawannya adalah mantan juara Bellator, petarung yang sangat bagus."
"Jadi, Mamedov, Shamil, karena kami dibesarkan bersama."
"Dia adalah pria yang tumbuh bersama saya. Dia telah berkecimpung dalam olahraga ini selama lebih dari 20 tahun sekarang."
"Bahkan lebih. Hampir 30 tahun. Dia telah berada di olahraga ini sepanjang hidupnya."
"Tetapi, ini masalah usia. Saya benar-benar ingin dia pensiun dengan catatan kemenangan."
"Saya tidak ingin dia kalah," pungkasnya seperti dilansir Juara.Net dari Sportskeeda.
Shamil Zavurov diketahui akan segera melakoni duel di EFC 40 melawan Nariman Abbaso.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Sportskeeda |
Komentar