JUARA.NET - Jagoan yang tenar berkat sepakan maut Tendangan Wakanda, Joaquin Buckley, yakin dirinya hanya butuh 5-6 duel lagi untuk rajai UFC.
Joaquin Buckley merupakan petarung yang kian mencuri perhatian di kelas menengah UFC.
Puncak performa dari jagoan UFC asal Amerika Serikat tersebut terjadi pada bulan Oktober tahun lalu.
Berduel melawan Impa Kasanganay, Joaquin Buckley mencatatkan sejarah dengan mengukir salah satu KO paling indah dalam sejarah UFC.
Berdiri dengan satu kaki, Joaquin Buckley melepas tendangan memutar dan membuat Impa Kasanganay langsung terkapar KO.
Sepakan yang langsung viral dan membuat UFC heboh tersebut akhirnya diberi nama Tendangan Wakanda usai Joaquin Buckley melakukan selebrasi salam menyilangkan tangan.
Jelang duelnya di UFC Vegas 37 ujung pekan nanti (19/9/2021), baru-baru ini Joaquin Buckley membuat sebuah klaim menarik.
Baca Juga: Eksekutor Tendangan Wakanda Ternyata Kerja Shift Malam di Toko Obat
Kepada Juara.net, Joaquin Buckley mengaku dirinya cuma butuh 5-6 bentrokan lagi untuk jadi juara kelas menengah UFC.
"Saya tak peduli dengan ranking," ungkap Buckley ketika ditanyai berapa kemenangan lagi yang dibutuhkan untuk mulai masuk ranking UFC.
"Pertanyaan yang lebih bagus mungkin kapan UFC akan memberikan sabuk juara kepada saya."
"Saya pikir saya butuh 5-6 pertarungan lagi untuk menjadi juara," sambungnya percaya diri.
Buckley sendiri saat ini tengah berdiri di atas rekor 12 kali menang dan 4 kali kalah.
Ia terakhir kali naik panggung UFC pada bulan Januari lalu.
Nahas, penampilan terakhir Buckley berjalan tak sesuai rencana.
Bersua jagoan UFC asal Italia, Alessio Di Chirico, Buckley harus menyerah kalah.
Baca Juga: UFC Fight Island 7 - Senjata Makan Tuan, Tendangan Wakanda Ditendang KO
Selanjutnya Joaquin Buckley bakal menghadapi Antonio Arroyo pada UFC Vegas 37.
Momen duel mendatang tentu sangat penting bagi Buckley.
Terlebih lagi ia memasang target mendapatkan jadwal yang cepat usai absen cukup lama karena cedera.
"Saya mengalami cedera di Abu Dhabi pada pertarungan terakhir," ungkapnya.
"Tetapi, sekarang semuanya sudah pulih dan waktunya tepat untuk comeback."
"Tahun ini sebentar lagi akan selesai, jadi saya menginginkan bertarung sekali lagi setelah UFC Vegas 37," imbuh Buckley.
Baca Juga: Alasan Mulia Jagoan UFC Tiba-tiba Kabur setelah Tendang KO Musuhnya
View this post on Instagram
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Juara.net |
Komentar