JUARA.NET - Pembalap MotoGP asal Italia, Franco Morbidelli, memberikan komentar terkait kepindahannya ke Monster Energy Yamaha.
Selain meresmikan Andrea Dovizioso di tim pabrikan, Yamaha juga menyampaikan kabar menarik lainnya baru-baru ini.
Setelah 12 pekan rehat dari MotoGP, Franco Morbidelli dikabarkan bakal turun di seri Misano mendatang.
Menariknya, Franco Morbidelli takkan membalap di bawah payung tim Petronas Yamaha SRT pada seri tersebut, melainkan bersama Monster Energy Yamaha.
Usai resmi diperkenalkan sebagai pembalap tim Yamaha pabrikan, Franco Morbidelli segera menyampaikan komentarnya.
"Saya tak tahu, saya hanya mengikuti apa yang terjadi," ungkap Franco Morbidelli bergurau soal kepindahannya ke Monster Energy Yamaha dilansir Juara.net dari Speedweek.
"Itu sungguh menarik dan membuat MotoGP jadi lebih memiliki cita rasa."
Baca Juga: Soal Alasan Gabung Yamaha, Andrea Dovizioso Sebut Aprilia Masih Kurang
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Speedweek.com |
Komentar