Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil UFC Vegas 37 - Calon Juara Kelas Ringan Termuda, Arman Tsarukyan Dapat KO Pertama

By Dwi Widijatmiko - Minggu, 19 September 2021 | 07:33 WIB
Petarung kelas ringan UFC, Arman Tsarukyan.
INSTAGRAM/ARM_011
Petarung kelas ringan UFC, Arman Tsarukyan.

JUARA.NET - Calon juara termuda kelas ringan UFC, Arman Tsarukyan, meraih hasil UFC Vegas 37 yang sempurna dengan sukses mengemas kemenangan finish pertamanya di oktagon.

Salah satu prospek terbaik di kelas ringan beraksi di UFC Vegas 37, Minggu (19/9/2021) WIB, yaitu Arman Tsarukyan.

Menjadi penantang peringkat 14 di eks divisinya Khabib Nurmagomedov itu, Arman Tsarukyan hanya kalah sekali dari 16 pertarungan dalam 5 tahun terakhir.

Satu-satunya kekalahan itu pun didapatkan Tsarukyan dari Islam Makhachev setelah memaksa saudara seperguruan Khabib itu bertarung penuh selama 3 ronde.

Dengan usia masih 24 tahun, Tsarukyan berpeluang menjadi juara termuda sepanjang sejarah kelas ringan UFC.

Jagoan Rusia kelahiran Armenia ini bisa mematahkan rekor Anthony Pettis, yang menjadi juara kelas ringan UFC dalam usia 26 tahun pada 2013.

Baca Juga: Hasil UFC Vegas 37 - Sempat Makan Lutut Terbang, Tendangan Wakanda Sikat Lawan dengan Pukulan Ganas

Akan tetapi, lawan Tsarukyan di UFC Vegas 37 tidak bisa dianggap enteng dengan Christos Giagos menang 4 kali dalam 5 laga terakhir.

Setelah penjajakan di awal ronde pertama, Tsarukyan segera mencoba melakukan takedown.

Tetapi, malah Giagos yang berhasil menjatuhkan Tsarukyan dan mendesaknya ke pagar oktagon.

Begitu pertarungan dilanjutkan berdiri, Tsarukyan sukses menjatuhkan Giagos dengan sebuah pukulan kiri setelah menahan tendangan lawan.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : ESPN, Fox Sports, UFC


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X