Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kejar Target Badan Lebih Jumbo dari Francis Ngannou, Jon Jones Ingin Jadi Raksasa Paling Mengerikan di UFC

By Fiqri Al Awe - Kamis, 23 September 2021 | 16:00 WIB
Petarung terbaik UFC, Jon Jones.
INSTAGRAM/JONNYBONES
Petarung terbaik UFC, Jon Jones.

JUARA.NET - Richard Schaefer, mantan promotor tinju yang kini jadi penasihat utama Jon Jones, membeberkan perkembangan persiapan petarung terbaik UFC tersebut.

Meski jadwal penyabungan UFC belum juga masuk kantong, Jon Jones terpantau masih bersemangat menggembleng diri.

Pada tahun 2020, Jon Jones yang masih memegang gelar juara kelas berat ringan UFC memutuskan untuk bergeser ke kelas berat.

Serius dengan keputusannya tersebut, Jon Jones mulai melakoni program pembesaran badan guna menghadapi para raksasa UFC.

Dilansir Juara.net dari MMA News, belakangan ini, Jon Jones diketahui sudah memiliki bobot tubuh di angka 260 pound atau sekitar 117 kg.

Angka ini jelas sudah sangat cukup untuk memenuhi limit bobot tubuh kelas berat UFC yang berada di angka 225-265 pound.

Namun, diungkap oleh penasihat utamanya, Richard Schaefer, Jon Jones takkan berhenti bersiap hingga bobotnya 275 pound (124 kg), yang artinya lebih jumbo dari raja kelas berat UFC, Francis Ngannou.

Untuk diketahui, Francis Ngannou biasanya berbobot 263 pound atau 119 kg saat turun bertarung.

Baca Juga: Polemik Bayaran Dituding sebagai Penyebab Jon Jones Tak Kunjung Disabung UFC


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : MMANews.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X