Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bukan Acak-acak Hajatan Israel Adesanya, Jagoan Sangar Ini Ketemu Gorila Pembunuh UFC

By Fiqri Al Awe - Selasa, 28 September 2021 | 20:00 WIB
Petarung kelas menengah UFC, Derek Brunson.
INSTAGRAM.COM/UFC
Petarung kelas menengah UFC, Derek Brunson.

 

JUARA.NET - Digaung-gaungkan ganggu duel Israel Adesanya vs Robert Whittaker, jagoan sangar UFC, Derek Brunson, disebut bakal hadapi monster lain.

Derek Brunson merupakan jagoan yang tengah naik daun di kelas menengah UFC.

Sejak tahun 2019, Derek Brunson sama sekali belum bertemu jagoan UFC yang mampu membuatnya keok.

Terakhir, Derek Brunson bahkan mencekik petarung UFC sekelas Darren Till.

Atas performa mentereng tersebut, Derek Brunson kemudian disebut-sebut bakal mengganggu hajatan duel raja kelas menengah UFC, Israel Adesaya lawan Robert Whittaker.

Belum lama ini pelatih Israel Adesanya sendiri, Eugeman Bareman, yang mengira Derek Brunson bakal menjadi lawan anak didiknya.

Kendati demikian, kabar mengejutkan soal bentrokan selanjutnya untuk Derek Brunson baru saja datang.

Baca Juga: Kejutan! Derek Brunson Bisa Gagalkan Rencana Malaikat Maut vs Israel Adesanya

Dilansir Juara.net dari MMA Junkie, Derek Brunson tidak akan melawan Israel Adesanya, melainkan ia bakal bersua petarung UFC mengerikan lainnya, Jared Cannonier.

Kabar mengejutkan tersebut datang dari dua sumber yang tidak disebutkan namanya pada hari Senin (27/9/2021) waktu setempat.

Kabarnya, baik Derek Brunson maupun Jared Cannonier telah saling mengucap kata "sepakat".

Rencananya bentrokan Brunson vs Gorila Pembunuh tersebut bakal manggung di UFC 270 pada Januari tahun 2022.

Meski kabar telah beredar, UFC belum meresmikan pertarungan mereka.

Dengan demikian, perubahan-perubahan yang mendadak masih dapat terjadi.

Terlepas dari hal itu, bentrokan Derek Brunson vs Jared Cannonier tentu bakal sangat menarik.

Selain ranking yang sama-sama tinggi, kedua jagoan UFC ini juga punya skill mempuni.

Baca Juga: Ngebet Berat, Derek Brunson Ingin Permalukan Israel Adesanya di Kandangnya Sendiri

Berdiri di atas rekor 17 kali menang dan enam kali kalah bersama UFC, Brunson kini tengah bertengger sebagai penantang ke-4 pada ranking kelas menengah.

Soal gaya bertarungnya, Brunson merupakan jagoan yang mengandalkan teknik pertarungan bawah.

Kepiawaiannya dalam membawa lawan ke kanvas berasal dari ilmu bela diri gulat yang telah ia geluti sejak 2010.

Di sisi lain, Cannonier yang memiliki rekor 7 kali menang dan lima kali kalah di UFC adalah monster striking (pukulan dan tendangan).

Kantongi 14 kemenangan total sepanjang karier profesionalnya, Si Gorila Pembunuh telah menumbangkan 9 jagoan melalui kemenangan KO.

Baca Juga: Hasil UFC Vegas 34 - Dagu Beton Kelvin Gastelum Belum Cukup untuk Hadapi Gorila Pembunuh

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : MMAjunkie.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA

Close Ads X