JUARA.NET - Juara kelas menengah UFC, Israel Adesanya, memberikan tanggapan mengenai ditangkapnya Jon Jones karena masalah kekerasan dalam rumah tangga atau KDRT.
Beberapa jam setelah mendapatkan penghargaan Hall of Fame UFC, Jon Jones ditangkap polisi di Las Vegas pada Jumat (24/9/2021) pagi waktu setempat.
Laporan awal mengatakan bahwa Jon Jones ditangkap dengan dugaan melakukan KDRT dan merusak kendaraan.
Masalah detailnya ternyata Jon Jones diduga melakukan tindakan kekerasan dengan melakukan pemukulan terhadap tunangannya sendiri, yakni Jessie Moses.
Lebih parahnya, Jon Jones melakukan tindakan kekerasan terhadap Jessie Moses di depan tiga anaknya.
Saat ditangkap, Jon Jones sempat melakukan perlawanan kepada polisi dengan melakukan pengrusakan terhadap kap mobil kepolisian Las Vegas.
Mendengar kabar tersebut, sebagai salah rival terpanasnya, Israel Adesanya, mengaku tidak terkejut bahwa Jon Jones tertangkap.
Israel Adesanya bahkan sempat mengejek Jon Jones dengan menyebut para penggemarnya akan memaafkan tindakan sang jagoan karena terlalu sering terjerat kasus hukum.
Baca Juga: Bukan Acak-acak Hajatan Israel Adesanya, Jagoan Sangar Ini Ketemu Gorila Pembunuh UFC
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | bjpenn.com, Twitter |
Komentar