JUARA.NET - Komentari kasus terbaru Conor McGregor, mantan jagoan UFC, Henry Cejudo, menyeret Khabib Nurmagomedov.
Bintang UFC, Conor McGregor, lagi-lagi tersandung kasus.
Tengah berpesta di Italia, Conor McGregor dikabarkan memukul Francesco Facchinetti, yang merupakan seorang musisi kondang.
Sang DJ mengaku bakal mengambil langkah serius untuk kasus pemukulan Conor McGregor ini.
Ia berjanji membawa bukti-bukti pemukulan yang dilakukan jagoan UFC berjulukan The Notorious tersebut ke meja hijau.
Skandal terbaru Conor McGregor sontak mengundang komentar dari jagat UFC.
Saat Bos UFC, Dana White, belum mau memberikan komentar, mantan jagoan sangar, Henry Cejudo, melepas respons pedas untuk Conor McGregor.
Hanya berani menghajar musisi yang tentu bukan lawan sepadan, Conor McGregor disuruh Henry Cejudo memukul eks jagoan UFC lainnya, Khabib Nurmagomedov.
Baca Juga: Conor McGregor Pukuli Musisi, Presiden UFC Tidak Bisa Komentar
"Pada akhirnya, kita semua adalah saingan untuk memenangi sesuatu," ujar Henry Cejudo dilansir Juara.net dari Sportskeeda.
"Tetapi, saat Anda sampai melukai orang lain, bertindak seperti teroris di negara kami, dan memukul seorang DJ, maka Anda adalah sampah!"
"Coba pilih lawan sepadan untuk Anda gampar dari belakang."
"Silakan pukul Khabib diam-diam dan mari kita lihat apa yang akan terjadi pada Anda," imbuh eks jagoan UFC berjulukan Triple C itu.
Cejudo jelas mengutuk tindakan McGregor kali ini.
Ia yakin bahwa kasus tersebut memberikan citra buruk bukan hanya untuk McGregor, tetapi juga jagat UFC pada umumnya.
"Seperti yang saya bilang, beberapa orang menyukai adrenalin," katanya.
"Saya tak bermaksud mengatakan bahwa Conor suka cari perhatian demi amplop, tetapi Dana (White) tidak akan melakukan apa pun."
Baca Juga: UFC Panas! Urusan Belum Beres, Tony Ferguson Tantang Conor McGregor
"Seperti itulah sapi perah. Dia tahu aturan uang, orang dengan uang bakal mengatur semuanya."
"Tetapi, saya akan mengatakan satu hal."
"Jika Dana atau Conor McGregor melihat hal ini, tolonglah kalian berdua berhenti membuat kami (jagoan UFC) terlihat jelek," tutup Cejudo.
Terlepas dari hal itu, Cejudo kini telah resmi pensiun dari UFC.
Petarung kelas bantam, Dominick Cruz, adalah jagoan terakhir yang dilawan olehnya.
Meski demikian, rekan satu manajemen Khabib Nurmagomedov itu belakangan sedang aktif melempar sinyal comeback ke UFC.
Baca Juga: Jagoan Langka UFC Mau Comeback, Bos UFC Pasang Wajah Tak Senang
View this post on Instagram
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Sportskeeda.com |
Komentar