Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Khabib Nurmagomedov Tak Suka Disebut Pelatih Terbaik 2021

By Fiqri Al Awe - Rabu, 27 Oktober 2021 | 19:45 WIB
Mantan jagoan UFC, Khabib Nurmagomedov.
INSTAGRAM/KHABIB_NURMAGOMEDOV
Mantan jagoan UFC, Khabib Nurmagomedov.

JUARA.NET - Eks jagoan UFC, Khabib Nurmagomedov, menanggapi namanya yang terus diagung-agungkan jadi pelatih terbaik tahun 2021.

Usai pensiun dari UFC setahun yang lalu, Khabib Nurmagomedov kini disibukkan dengan kegiatan melatih rekan-rekan seperguruannya.

Sepanjang tahun 2021, sejumlah jagoan rekan seperguruan Khabib Nurmagomedov mengobrak-abrik ajang-ajang elite MMA yakni UFC dan Bellator.

Yang terbaru, Usman Nurmagomedov tampil ganas di Bellator 269.

Bersua Patrick Pietila, Usman Nurmagomedov menang lewat kuncian mautnya pada ronde pertama.

Kemenangan Usman Nurmagomedov membuat rekor Khabib Nurmagomedov sebagai pelatih menjadi 9-0 pada tahun 2021.

Atas dasar hal itu, Khabib Nurmagomedov mulai diagung-agungkan sebagai pelatih terbaik di tahun 2021.

Menariknya, sebutan itu dibalas sinis oleh Khabib Nurmagomedov sendiri.

Baca Juga: Hasil Bellator 269 - Menang Kuncian Ronde 1, Usman Nurmagomedov Jadi Setengah Khabib


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : ESPN, Sportskeeda.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X