JUARA.NET - Valentino Rossi merasa bangga dengan pencapaian dalam MotoGP Valencia 2021 meski bukan merupakan posisi finis terbaiknya.
Valentino Rossi menunjukkan performa luar biasa dalam MotoGP Valencia 2021 yang diselenggarakan pada Minggu (14/11/2021) di Sirkuit Ricardo Tormo.
Start dari urutan kesepuluh, Valentino Rossi berhasil finis di posisi yang sama.
Posisi finis tersebut sebenarnya bukan yang terbaik dari Valentino Rossi sepanjang musim ini.
Pembalap berjulukan The Doctor pernah menjadi pembalap tercepat urutan kedelapan.
Momen itu terjadi di gelaran MotoGP Austria 2021 yang dihelat pada 15 Agustus lalu di Sirkuit Red Bull Ring.
Meskipun bukan finis terbaiknya, pembalap bernomor 46 mengaku sangat bangga dengan pencapaiannya kali ini.
Baca Juga: Kemenangan untuk Hadiah Valentino Rossi, Francesco Bagnaia: Itu Paling Minim!
Pasalnya, dia bisa mengakhiri karier panjangnya dalam deretan 10 pembalap terbaik dunia.
Kakak Luca Marini ini bahkan mengaku menikmati balapan MotoGP Valencia 2021 seolah-olah menjadi juara dunia.
"Itu adalah akhir pekan yang hebat," kata Valentino Rossi.
"Saya melaju dengan baik pada hari Sabtu dan berakhir di 10 besar dalam balapan."
"Itu artinya saya mengakhiri karier panjang saya di antara sepuluh pembalap terbaik dunia."
"Hal ini sangat penting dan sangat berarti bagi saya."
"Saya dapat mengatakan itu untuk waktu yang lama."
Baca Juga: Valentino Rossi Resmi Pensiun, Sang Kekasih Punya Satu Penyesalan
"Saya menyelesaikan balapan terakhir di 10 besar."
"Saya merasa sangat baik, saya menikmatinya seolah-olah telah memenangi Kejuaraan Dunia."
"Saya tidak akan pernah melupakan momen itu," pungkasnya seperti dilansir Juara.net dari Speedweek.com.
MotoGP Valencia 2021 memang menjadi laga perpisahan bagi Valentino Rossi lantaran telah memutuskan pensiun di akhir musim ini.
Rossi pensiun dengan status pemegang juara dunia balap motor sebanyak sembilan kali.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Speedweek.com |
Komentar