JUARA.NET - Khamzat Chimaev kembali unjuk kehebatan dengan mampu mengalahkan seorang jagoan top kelas menengah UFC.
Khamzat Chimaev muncul menjadi monster baru di UFC yang sepertinya tidak bisa dikalahkan.
Datang ke UFC dengan rekor 6-0, Khamzat Chimaev mengebrak pada pertengahan tahun lalu.
Dalam waktu 10 hari, Khamzat Chimaev menghabisi John Phillips dan Rhys McKee untuk langsung memikat penggemar di dua penampilan pertamanya di oktagon.
Setelah meng-KO Gerald Meerschaert pada 19 September 2020, laju Khamzat Chimaev sempat tersendat gara-gara terinfeksi COVID-19.
Namun, dalam laga comeback di UFC 267 pada 30 Oktober lalu, Khamzat Chimaev menunjukkan dirinya tidak kehilangan kesaktian setelah absen selama lebih dari satu tahun.
Baca Juga: Waduh, Duel Khamzat Chimaev Selanjutnya Diultimatum Legenda UFC
Penantang ranking 11 di kelas welter UFC, Li Jingliang, dicekik Chimaev dalam waktu kurang dari 4 menit di ronde pertama.
Utamanya Chimaev memang berlaga di kelas welter UFC dengan limit berat badan 77,1 kg.
Jagoan Swedia berdarah Cechnya ini sekarang ditempatkan UFC di ranking 10 kelas yang dikuasai oleh Kamaru Usman itu.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | mmajunkie.com |
Komentar