Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hina Daftar Peringkat Petarung Terbaik, Jon Jones Jadi Nomor Satu Lagi Cuma Khayalan

By Hernindya Jalu Aditya Mahardika - Minggu, 21 November 2021 | 19:00 WIB
Petarung terbaik UFC, Jon Jones.
INSTAGRAM/JONNYBONES
Petarung terbaik UFC, Jon Jones.

JUARA.NET - Legenda UFC, Chael Sonnen, mengatakan sulit untuk Jon Jones kembali jadi petarung terbaik kategori pound-for-pound UFC setelah tak kunjung bertanding.

Daftar peringkat atau ranking UFC dibuat untuk mengetahui seberapa hebat seorang petarung MMA yang tampil di kompetisi tersebut.

Selain itu daftar ranking ini juga berguna untuk menentukan urutan calon penantang sabuk juara selanjutnya.

Petarung berperingkat 1 hingga 3 memiliki peluang lebih besar untuk tampil sebagai penantang menghadapi penguasa divisi.

Ada satu daftar lagi yang membuat para petarung berlomba-lomba untuk jadi yang berada di urutan pertama, yakni daftar petarung terbaik pound-for-pound atau yang kerap disingkat P4P.

Siapa pun yang menduduki peringkat pertama maka dia akan dianggap sebagai petarung terbaik UFC saat ini.

Sekarang posisi tersebut ditempati oleh raja kelas welter UFC, yakni Kamaru Usman.

Sebelumnya posisi tersebut dihuni sebentar oleh Khabib Nurmagomedov, tetapi jagoan asal Dagestan tersebut langsung hilang dalam daftar setelah mantap memutuskan pensiun dari UFC.

Posisi petarung terbaik P4P kemudian kembali ke tangan Jon Jones, yang sempat sangat lama berada di sana.

Tetapi, kini Jon Jones berada di posisi keempat setelah tergeser Kamaru Usman, Alexander Volkanovski, dan Israel Adesanya.

Baca Juga: Daftar Peringkat Petarung Terbaik UFC Konyol, Jon Jones Izin Pamit


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : sportskeeda.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X