Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ini Bekal Islam Makhachev untuk Berkarier di Kelas Menengah UFC

By Reinaldo Suryo Negoro - Sabtu, 27 November 2021 | 17:15 WIB
Petarung kelas ringan UFC, Islam Makhachev.
TWITTER.COM/FRONTPAGEMMA
Petarung kelas ringan UFC, Islam Makhachev.

JUARA.NET - Pelatih AKA, Javier Mendez, memberikan komentar terkait potensi Islam Makhachev naik ke kelas menengah.

Islam Makhachev merupakan petarung yang masuk deretan terhebat di kelas ringan UFC saat ini.

Untuk sementara, jagoan Dagestan ini menduduki peringkat empat di daftar penantang juara kelas ringan.

Jika menilik rekornya, Islam Makhachev memang pantas menduduki posisi ini.

Makhachev tercatat belum pernah terkalahkan dalam 9 duel terakhirnya.

Dominasi Islam Makhachev ini diprediksi akan berlanjut bahkan setelah sang jagoan berhasil menjadi juara kelas ringan nanti.

Maka dari itu, tidak menutup kemungkinan jika Makhachev akan naik kelas pada masa mendatang.

Melalui sebuah unggahan di kanal YouTube-nya, pelatih Islam Makhachev di American Kickboxing Academy (AKA), Javier Mendez, memberikan komentar mengenai potensi Islam Makhachev untuk naik kelas.

Baca Juga: Tiga Jagoannya Layak Hadapi Perebutan Gelar UFC, Manajer Sisihkan Islam Makhachev

 

Pria yang juga menjadi pelatih Khabib Nurmagomedov ini menyatakan Makhachev bisa naik divisi, bahkan sampai ke kelas menengah.

Menurut Mendez, petarung berusia 29 tahun itu punya bekal kerangka dan kemampuan teknis untuk bersaing di kelas Israel Adesanya tersebut.

"Bisakah dia pindah ke kelas lebih berat? Sangat bisa," kata Javier Mendez seperti dilansir Juara.net dari Sportskeeda.

"Islam dapat dan memang memiliki kerangka serta kemampuan teknis untuk naik ke kelas menengah jika dia memilihnya."

"Meskipun demikian, dia akan menjadi seorang petarung kelas menengah yang kecil.”

"Sebagai petarung kelas berat ringan, dia akan menjadi petarung yang tidak terlalu kecil tetapi juga tidak terlalu besar."

"Jadi, pada bobot kelas ringan, dia salah satu yang lebih besar pastinya."

Baca Juga: Cuma Pecundangi Dan Hooker versi Cupu, Islam Makhachev Diminta Segera Lawan Beneil Dariush

 

"Tetapi, dia tidak terlalu besar kala tidak bisa mencapai berat badan yang dibutuhkan."

"Pada kesempatan terakhir, dia sukses mencapai berat yang diperlukan."

'Dalam dua duel terakhir, dia melakukannya dengan cukup mudah."

"Hal itu tidak sulit sama sekali jika dibandingkan dengan waktu sebelumnya yang mana ia kesusahan melakukannya,” pungkas pelatih asal Meksiko.

Islam Makhachev sendiri saat ini sedang berebut posisi penantang sabuk juara dengan Justin Gaethje.

Untuk mendapatkannya, Islam Makhachev bahkan sampai dibantu seniornya, Khabib Nurmagomedov.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Sportskeeda


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X